Jeda Kompetisi, Alberto Rodriguez Pilih Tetap Fokus

Jeda Kompetisi, Alberto Rodriguez Pilih Tetap Fokus Alberto Rodriguez. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIKBOBOTOH.COM - Bek Persib Bandung, Alberto Rodriguez menanggapi keputusan berhentinya Liga 1 2023/2024 selama Piala Asia U-23 2024 di Qatar.

Bek asal Spanyol ini memilih tetap fokus latihan dan menjalankan program tim pelatih.

Karena menurutnya, tim Persib harus tetap siap tampil karena kompetisi belum jelas kembali bergulirnya.

Baca Juga : Ryan Kurnia Berencana Rayakan Hari Raya Idulfitri di Bogor

Dengan tetap fokus berlatih, saat Liga 1 bergulir lagi, Persib tetap bugar dan pemain dalam keadaan prima untuk menjalaninya.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


“Saya tidak terlalu mengerti mengapa mereka sekarang menghentikan liga di babak terakhir, tapi kami harus terus fokus pada latihan,” kata Alberto Rodriguez seperti dberitakan laman resmi Persib

Tak ada kompetisi dua pekan membuat tim harus pandai menjaga fokus untuk sisa pertandingan dan target masuk champions series.

Baca Juga : Persib Diliburkan 3 Hari, Bojan Hodak Tak Berikan Program Individual

Satu upaya yang dilakukan ia adalah tetap menjaga semangat dan ritme saat kompetisi bergulir.

“Kami harus terus berlatih dan fokus pada sisa pertandingan yang sangat penting. Kami harus terus bekerja dengan cara yang sama,” tuntas pemain bernomor punggung 22 tersebut.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: Daddy

Piksi

Berita Terkini