Pesan Bojan Hodak Untuk Nick Kuipers Cs, Persita Bisa Frustasi

Pesan Bojan Hodak Untuk Nick Kuipers Cs, Persita Bisa Frustasi Bojan Hodak, Pelatih Persib Bandung. (Adam Husein/REPUBLIKBOBOTOH.COM)

REPUBLIKBOBOTOH.COM - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak mengakui bahwa timnya kerap mengalami masalah ketika harus berhadapan dengan tim papan bawah.

Masalah itu berupa penurunan motivasi hingga menyulitkan langkah timnya dalam memburu kemenangan.

Bojan menjelaskan, masalah itu memang kerap muncul saat timnya jauh lebih diunggulkan ketimbang tim lawan.

Seperti pada laga terakhir saat ditahan imbang Bhayangkara FC, di Stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung.

Baca Juga : Terbang ke Bali Lebih Cepat, Persib Tanpa Stefano Beltrame dan Beckham Putra


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Akan tetapi ia akan berusaha mengatasi hal tersebut di laga kontra Persita dan menginstruksikan semua pemainnya agar bermain secara maksimal.

"Iya kami selalu berada dalam masalah ketika bermain melawan tim di bawah kami, jadi tadi saya sudah katakan kepada semuanya bahwa saya ingin bermain maksimal," buka Bojan kepada awak media.

Terkadang kata Bojan, semangat tim yang berada di papan bawah selalu sulit untuk diprediksi.

Termasuk Persita, yang kini memiliki semangat berlipat dengan hadirnya pelatih baru asal Chile, Luis Edmundo Duran.

"Persita adalah tim yang ingin bertahan di liga, jadi tim seperti ini selalu berusaha keras. Mereka mengubah pelatihnya dan akan bermain seratus persen, mereka akan memberikan ekstra," tambah Bojan.

Satu hal yang perlu dijaga anak asuhnya ialah soal konsentrasi. Dengan konsentrasi penuh, ia yakin, Persita Tangerang akan frustasi karena kesulitan menembus pertahanan Persib.

Baca Juga : Bojan Hodak Sampaikan Kabar Buruk Jelang Laga Persib vs Persita

Saat kondisi tersebut, harus dimanfaatkan anak asuhnya dengan mencetak gol sebanyak-banyaknya.

"Kami harus fokus dan tidak memberi mereka peluang." tutup Bojan.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: Daddy

Piksi

Berita Terkini