Nick Kuipers Sebut Persib Harusnya Unggul 4-0 di Babak Pertama

Nick Kuipers Sebut Persib Harusnya Unggul 4-0 di Babak Pertama Nick Kuipers, bek Persib Bandung. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIKBOBOTOH.COM - Persib Bandung gagal meraih poin maksimal setelah harus puas bermain imbang 3-3 kontra Persita Tangerang dalam laga pekan 31 Liga 1 2023-2024.

Padahal di laga ini, Persib dua kali dalam posisi unggul yakni 2-0 di babak pertama dan 3-2 di penghujung laga. Namun, Persita dua kali pula sukses mengejar hingga memaksa Persib bermain imbang 3-3.

Bek Persib, Nick Kuipers menyayangkan kegagalan timnya meraih kemenangan di pertandingan kali ini. Apalagi jika melihat fakta banyak peluang yang didapat Persib, terutama di babak pertama.

Baca Juga : Bojan Hodak: Saya tidak Tahu Harus Berkata Apa

Bahkan menurut Nick Kuipers, Persib seharusnya bisa unggul dengan skor 4-0 di babak pertama. Namun dari sekian banyak peluang yang didapat, hanya dua yang berhasil dikonversi jadi gol.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Walau begitu, Nick Kuipers mengingatkan situasi dan keadaan yang dialami Persib di laga kontra Persita tadi sore, wajar terjadi dalam sepak bola.

"Saya melihat di 30 menit awal seharusnya kami bisa mencetak empat gol dan memimpin 4-0. Tapi tentunya dalam sepak bola wajar terjadi kegagalan memanfaatkan peluang," kata Nick Kuipers.

"Tapi saya rasa kami bermain luar biasa di babak pertama dan tidak ada yang perlu disampaikan mengenai mentalitas dalam sepak bolanya. Tapi tentu jika menutup babak pertama dengan 4-0 permainan ini akan berbeda."

Baca Juga : Bojan Hodak: Pertahanan Kami Tadi Seolah Masih Berlibur

"Tapi kami keluar dari ruang ganti di laga ini seperti yang tadi pelatih katakan, bermain buruk. Setelah itu kami mencetak gol menjadi 3-2, lalu di akhir seharusnya semua mengerahkan segalanya untuk menghalau bola dan menyelesaikan pertandingan ini."

"Tapi sesuatu terjadi dan saya tidak tahu apa yang terjadi, skor menjadi 3-3 di detik akhir dan kami kehilangan dua poin. Tapi seharusnya kami bisa menang," tutup Nick Kuipers.

Persib di pertandingan selanjutnya akan menghadapi Persebaya Surabaya di Stadion si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, pada Sabtu 20 April 2024.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini