Viral Video Bus Tim Madura United Dilempari Suporter, Borneo FC Buka Suara

Viral Video Bus Tim Madura United Dilempari Suporter, Borneo FC Buka Suara Tangkap layar sesaat sebelum insiden pelemparan terhadap bus rombongan tim Madura United. (Instagram/@mamadtaufik)

REPUBLIKBOBOTOH.COM - Beredar viral video yang memperlihatkan bus rombongan tim Madura United FC dihadang dan dilempari sejumlah oknum suporter Borneo FC Samarinda.

Video insiden penyerangan terhadap bus Madura United tersebut, viral di media sosial dan mendapat perhatian dari penggemar sepak bola nasional.

Nampak sejumlah oknum suporter Borneo FC melakukan pelemparan ke arah bus yang membawa rombongan pemain, pelatih dan ofisial Madura United.

Narasi yang beredar, peristiwa tersebut, terjadi ketika bus rombongan tim Madura United akan menuju Stadion Batakan, Balikpapan, untuk melakoni pertandingan leg kedua semifinal kontra Borneo FC, kemarin malam.

Baca Juga : Jadwal Terbaru Persib vs Madura United di Leg Pertama Final Liga 1: Kick Off, Venue dan Jam Tayang TV


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Sementara ada juga narasi yang menyebutkan, rombongan tim Madura United, juga mendapatkan perlakuan tidak mengenakan saat dalam perjalanan pulang dari Stadion Batakan menuju tempat penginapan.

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Terkait hal itu, pihak Borneo FC melalui Local Security Officer Borneo FC, Ida Bagus Wiriyana, menyampaikan klarifikasinya seperti dipublikasikan di laman resmi PT Liga Indonesia Baru (LIB).

Ida Bagus memastikan, tidak ada insiden yang menimpa rombongan tim Madura United saat perjalanan pulang dari Stadion Batakan ke tempat penginapan karena tim mendapat pengawalan ketat dari pihak keamanan.

"Pada saat tim Madura United kembali ke hotel, kami memang menyediakan pengawalan. Kami sediakan mobil dan motor pengawalan dari kepolisian. Tapi, sejatinya itu bukan hal yang berlebihan," kata Ida Bagus.

Baca Juga : Bojan Hodak Minta Bobotoh Kembali Birukan Jalak Harupat di Laga Final Persib vs Madura United

"Tim Borneo FC pun, saat kembali ke hotel, juga mendapatkan pengawalan dari pihak kepolisian. Bersama bapak Kapolres, kami sepakat untuk memberikan pelayanan maksimal kepada tim tamu," tegasnya.

Madura United secara mengejutkan sukses mengandaskan Borneo FC setelah unggul 2-3 di laga leg kedua semifinal Liga 1 2023-2024. Kemenangan tersebut membuat Madura United unggul aggregat 4-2 dan lolos ke final untuk menantang Persib Bandung.

Persib akan menjadi tuan rumah pertama babak final championship series Liga 1 2023-2024 yang digelar di Stadion si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, pada Minggu 26 Mei 2024.

Sedangkan leg kedua final Liga 1 2023-2024 akan dilaksanakan di markas Madura United, Stadion Gelora Bangkalan, Madura pada Jumat 31 Mei 2024 mendatang.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini