RBCOM - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak memastikan komposisi timnya akan mengalami perubahan di laga kontra Arema FC dalam pekan ke-3 Liga 1 2024/2025.
Hal itu disebabkan adanya sejumlah pemain yang absen di laga tersebut.
Kata Bojan Hodak, David da Silva menjadi salah satu penyebab alasan di balik perubahan komposisi starting line up di laga kontra Arema FC.
Namun ada pula beberapa pemain lainnya yang masih diragukan tampil karena alasan cedera.
Baca Juga : Jelang Laga Persib vs Arema FC, Bojan Hodak Sampaikan Kabar Buruk Terkait David da Silva
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Secara gambaran kasar, ada dua sampai tiga posisi yang akan mengalami perubahan. Hanya saja ia tak bisa memberikan informasi secara detil, mengingat ini berkaitan dengan skema tim dan sifatnya sangatlah rahasia.
"Ya karena David tidak bisa bermain jadi akan ada perubahan. Ini juga tergantung pada cara bermain dari Arema, jadi mungkin akan perubahan 2-3 pemain jika dibandingkan laga melawan Dewa," ujar Bojan kepada awak media.
Ia pun berpesan agar setiap pemain yang akan tampil di laga nanti bisa menunjukan spirit tinggi untuk meraih kemenangan.
Baca Juga : Tiga Pemain Arema FC Ini Jadi Perhatian Bojan Hodak
Sebab, kemenangan di laga ini amatlah penting, terutama dalam menjaga asa Persib untuk tetap berada papan atas klasemen sementara.
"Pesan khusus pada pemain setiap sebelum laga adalah pergi ke lapangan dan menang. Ini pesan untuk pemain ketika menghadapi setiap tim." tutupnya.***
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Raffy Faraz | Editor: Daddy