Lomba Karaoke Tutup Rangkaian 'Coklat Kita Extra Merdeka' di Cisurupan Cibiru

Lomba Karaoke Tutup Rangkaian 'Coklat Kita Extra Merdeka' di Cisurupan Cibiru Salah satu peserta Lomba Karaoke pada event 'Coklat Kita Extra Merdeka' di Cisurupan Cibiru, Sabtu (14/9/2024). (Foto: Adam Husein)

RBCOM - Lomba Karaoke menutup rangkaian acara 'Coklat Kita Extra Merdeka' di RW 04 Kelurahan Cisurupan, Kecamatan Cibiru, Kota Bandung, Sabtu (14/9/2024) malam.

Lima peserta karaoke yang mewakili lima RT di RW 04 Kelurahan Cisurupan beradu vokal. Dipandu tiga komedian Ki Daus, Ceu Popon, dan Jaja Soulmate, mereka mengeluarkan keahlian dalam olah vokal.

Lagu-lagu yang dinyanyikan pun beragam mulai dari pop sunda hingga dangdut. Warga yang berkumpul di lapangan, terlihat antusias menyaksikan lomba tersebut. Beberapa di antaranya tampak ikut bergoyang dan memberikan sawer.

Baca Juga : Jelang Hadapi PSIS, Begini Kata Nick Kuipers

Di sela-sela lomba, komedian Ki Daus ikut menyumbangkan suaranya. Dia melantunkan lagu 'Kosipa'. Dengan gaya humornya, Ki Daus ditemani Ceu Popon dan Jaja Soulmate melantunkan lagu bergenre pop sunda tersebut.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Ketua RW 04 Kelurahan Cisurupan, Dida Priatna mengaku bangga dengan kegiatan 'Coklat Kita Extra Merdeka' di wilayahnya.

Baca Juga : Ada Pemain PSIS yang Dilarang Main Lawan Persib, Ini Penyebabnya

"Alhamdulillah, kita dimeriahkan oleh Coklat Extra dari mulai kebersihan dan rupa-rupa permainan dan perlombaan cerdas cermat sekalgus pembagian hadiah," kata Dida dalam sambutannya.

Dida pun mengucapkan terima kasih kepada 'Coklat Extra' yang sudah menggelar event 'Coklat Kita Extra Merdeka'. "Saya ucapkan beribu terima kasih, Djarum Extra selalu terdepan," kata Dida.

Baca Juga : PSIS Optimistis Bisa Merepotkan Persib di Jalak Harupat

Event 'Coklat Kita Extra Merdeka' di Kelurahan Cisurupan merupakan kali kedua digelar. Sehari sebelumnya, acara serupa digelar di Desa Gudangkahuripan Lembang, Jumat (13/9/2024).

'Coklat Kita Extra Merdeka' yang digelar dalam rangkaian Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan RI itu menghadirkan beragam acara. Sebut saja Kerja Bakti, perlombaan khas Agustusan, Cerdas Merdeka, dan Bobodoran.

Acara dimulai dengan kerja bakti di lingkungan RT 04/RW 04 Kelurahan Cisurupan, Kecamatan Cibiru, Kota Bandung. Seluruh unsur masyarakat di wilayah tersebut berbaur membersihkan lingkungan.***

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: Dadi M

Piksi

Berita Terkini