Terpopuler: Persib Lebih Prima Hadapi Persita, Bocoran dari Robert hingga Farshad Noor Kerepotan

Terpopuler: Persib Lebih Prima Hadapi Persita, Bocoran dari Robert hingga Farshad Noor Kerepotan

REPUBLIK BOBOTOH - Tiga berita terpopuler disuguhkan tim redaksi REPUBLIKBOBOTOH.COM (RBCOM) untuk bobotoh pada Minggu 28 Maret 2021.

Di antaranya pemain bertahan Persib, Victor Igbonefo beberkan persiapan timnya jelang laga kontra Persita Tangerang dalam lanjutan Grup D Piala Menpora 2021.

Setelah bergabung dengan tim Persib, gelandang anyar asal Afganistan, Farshad Noor langsung ikut melahap seluruh rangkaian latihan yang diinstruksikan tim pelatih.

1. Lawan Persita, Igbonefo Pastikan Kondisi Persib Lebih Prima

Pemain bertahan Persib, Victor Igbonefo beberkan persiapan timnya jelang laga kontra Persita Tangerang dalam lanjutan Grup D Piala Menpora 2021. Pemain bernomor punggung 32 itu menjelaskan persiapan timnya cukup positif dan tidak mengalami hambatan.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Duel sengit antara Persib versus Persita akan digelar pada Senin 29 Maret 2021 di Stadion Maguwoharjo, Sleman. Duel dua tim yang sama sama belum pernah mencicipi kemenangan di fase grup ini akan tersaji pada pukul 18.15 WIB.

2. Ini Faktor yang Bikin Farshad Noor Kerepotan

Setelah bergabung dengan tim Persib, gelandang anyar asal Afganistan, Farshad Noor langsung ikut melahap seluruh rangkaian latihan yang diinstruksikan tim pelatih.

Sayangnya proses adaptasi Farshad dengan cuaca di Indonesia tidak berjalan begitu baik dan tampak kerepotan saat berlatih di lapangan.

Pelatih Persib, Robert Alberts menjelaskan Farshad cukup terkejut ketika berlatih dengan perubahan iklim yang berbeda dari sebelumnya. Sehingga ada beberapa saat Farshad tampak kesulitan untuk berlatih dengan punggawa Persib.

3. Seperti Apa Rencana Robert saat Persib Hadapi Persita? Ini Bocorannya

Pelatih Persib, Robert Rene Alberts dipastikan akan melakukan rotasi pemain di laga kedua Grup D Piala Menpora 2021 kontra Persita Tangerang. Ia menegaskan 11 pemain pertama yang akan tampil di laga tersebut akan mengalami perubahan.

Akan tetapi pria asal Belanda tersebut, tak bisa menjelaskan persentase perubahan formasi pemain di laga besok. Namun mayoritas susunan pemain kontra Bali United akan berubah ketika menghadapi Pendekar Cisadane.***

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Editor: Daddy

Piksi

Berita Terkini