PSIS Rekrut Flavio Beck, Indikasi Mundur dari Perburuan Makan Konate

PSIS Rekrut Flavio Beck, Indikasi Mundur dari Perburuan Makan Konate Flavio Beck Junior. (psis.co.id)

REPUBLIK BOBOTOH - PSIS Semarang resmi mengumumkan perekrutan gelandang asal Brasil, Flavio Beck Junior untuk menghadapi putaran kedua Liga 1 musim 2021-2022.

Flavio Beck tentunya sudah akrab dengan penggemar sepak bola nasional, khususnya fans PSIS. Karena pemain berusia 34 tahun itu, sempat berseragam PSIS.

Sebelumnya, Flavio Beck juga sempat bermain di Bhayangkara FC dan Semen Padang pada Liga 1 musim 2019.

Dia gabung dengan PSIS pada Liga 1 musim 2020, namun karena tidak ada kompetisi dia kemudian dipinjamkan ke klub Kroasia, NK Solin.

Dikutip dari situs resmi PSIS, Flavio Beck saat ini telah tiba di Semarang dan akan langsung bergabung untuk latihan di bawah arahan Imran Nahumarury.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Flavio kami datangkan untuk persiapan putaran kedua. Sebagaimana hasil evaluasi kami, PSIS butuh playmaker untuk lebih bagus lagi di putaran kedua," ujar CEO PSIS, Yoyok Sukawi.

"Dia kami datangkan lebih awal supaya bisa dilihat kondisi terkini dan biar lebih cepat beradaptasi lagi dengan komponen tim walaupun secara personal Flavio sudah nyetel dengan skuat yang ada," sambungnya.

Sebelumnya PSIS memang disebut-sebut akan melakukan perombakan pemain asing, dan Brian Ferreira sepertinya bakal segera pergi meninggalkan Mahesa Jenar karena performanya tak cukup memuaskan.

Sebelumnya PSIS sempat santer dikabarkan bakal merekrut mantan gelandang Persib Bandung, Makan Konate yang kontraknya di klub Malaysia, Terengganu FC sudah habis.

Selain Brian Ferreira, PSIS juga dikabarkan bakal mendepak striker Bruno Silva. Tetapi bomber asal Brasil itu, belakangan mulai menunjukkan perbaikan kinerja.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Taufik | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini