Terpopuler: Nasib Tragis Eks Pemain Persib Hingga Berharap Solusi dari Striker Buangan Persib

Terpopuler: Nasib Tragis Eks Pemain Persib Hingga Berharap Solusi dari Striker Buangan Persib Logo Persib. (Republik Bobotoh/Adam Husein)

REPUBLIK BOBOTOH - Selamat Pagi, Bobotoh!

Tim redaksi REPUBLIKBOBOTOH.COM (RBCOM) menyuguhkan 'sarapan pagi' untuk bobotoh dengan menampilkan tiga berita paling populer yang terjadi pada Jumat 24 Desember 2021.

1. Tragisnya Nasib Eks Bomber Persib di Bolivia

Nasib tragis dialami mantan penyerang Persib Bandung, Christian Bekamenga bersama klub yang dibelanya di Liga Bolivia, Real Potosi.

Bekamenga gagal membantu menyelamatkan Real Potosi dari degradasi setelah kalah agregat 1-4 dari Universitario de Sucre FC di babak playoff promosi-degradasi.


BAC JUGA: Jadwal TV Senin, 27 Desember 2021: The Fate The Furios GTV, Ikatan Cinta RCTI, Buku Harian Seorang Istri di SCTV

Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Dikutip dari laman media Bolivia, Paginasiete, pada leg pertama yang digelar di kandang Real Potosi, Senin 20 Desember 2021, Bekamenga yang dimainkan sebagai starter gagal memaksimalkan satu peluang emas yang didapatnya.

2. Antar Timnas Indonesia Ke Final Piala AFF 2020, Shin Tae-yong Jadi Sorotan Media Korea Selatan

Sosok pelatih yang meloloskan Timnas Indonesia ke final Piala AFF 2020 mendapat sorotan media Korea Selatan.

Sejumlah media Korea Selatan memberitakan keberhasilan Timnas Indonesia lolos ke final Piala AFF 2020 setelah ditangani Shin Tae-yong.

Sebagai warga negara Korea Selatan sangat wajar jika prestasi Shin Tae-yong diapresiasi oleh media masa Korea Selatan.

3. PSS Berharap Solusi dari Striker Buangan Persib

Direktur Utama PT PSS, Andywardhana Putra memastikan, Wander Luiz sudah mereka amankan untuk jadi bagian dari skuad PSS yang di putaran kedua dibesut pelatih I Putu Gede.

Ia berharap kedatangan Wander Luiz bisa menjadi solusi untuk lini depan.

Wander Luiz jadi pengganti penyerang asal Serbia, Nemanja Kojic yang resmi dilepas PSS karena dinilai minim kontribusi setelah hanya tampil dalam 11 laga dan mencetak 3 gol.

Itulah ringkasan tiga berita terpopuler yang dirangkum redaksi REPUBLIKBOBOTOH.COM.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini