REPUBLIK BOBOTOH - Kepergian Indra Mustafa yang gabung Borneo FC, memberi jalan kepada Kakang Rudianto untuk kembali masuk skuad utama Persib Bandung di putaran kedua Liga 1 2021-2022.
Pemain jebolan program Garuda Select itu, bakal jadi salah satu opsi di posisi bek tengah Persib dan diboyong pelatih Robert Alberts ke Bali.
Di posisi bermain favoritnya, Kakang Rudianto berada di antara para pemain sarat pengalaman seperti Nick Kuipers, Achmad Jufriyanto dan Victor Igbonefo.
Kakang Rudianto mengaku senang bisa kembali masuk tim utama Persib dan bertekad mendapat kepercayaan bermain dari pelatih.
"Senang pastinya kembali lagi ke Persib. Semoga bisa dapatkan menit bermain dan saya akan bekerja keras untuk itu," kata Kakang Rudianto dikutip dari website Persib, Selasa 4 Januari 2022.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Sebelum kembali diboyong ke tim utama Persib, Kakang Rudianto membela Persib U-18 di kompetisi Elite Pro Academy Liga 1 U-18.
"Sekarang fokus kerja keras, sambil belajar juga dengan senior, pelatih supaya kemampuan terus bertambah dan saya bisa berkontribusi lebih buat Persib," ujarnya bertekad.
Sementara Persib Bandung akan melanjutkan perjuangan di Liga 1 2021-2022 dengan menghadapi Persita Tangerang pada Jumat 7 Januari 2022.
Laga Persib vs Persita rencananya akan digelar di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali dan disiarkan langsung Indosiar pukul 20.30 WIB.
Dalam pertandingan ini, Persib tidak akan diperkuat Victor Igbonefo dan Ezra Walian yang sedang menjalani karantina setelah membela timnas Indonesia di Piala AFF 2020.**
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Taufik | Editor: M Taufik