Bawa Persib Menang Atas Persija, David Da Silva Ucapkan Selamat Pada Robert Alberts

Bawa Persib Menang Atas Persija, David Da Silva Ucapkan Selamat Pada Robert Alberts David Da Silva bersama pelatih Robert Alberts. (MO Persib)

REPUBLIK BOBOTOH - Kontribusi besar diberikan David Da Silva disaat Persib menumbangkan Persija Jakarta 0-2 pada laga lanjutan Liga 1 2021 pekan 28 yang berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Selasa 1 Maret 2022.

Pada laga tersebut David Da Silva mencetak dua gol untuk Persib setelah memanfaatkan dua umpan pojok Marc Klok pada menit 15 dan 84.

Tampil sebagai pahlawan bagi kemenangan timnya, penyerang asal Brasil tersebut tidak mau jemawa. Menurutnya, kemenangan tersebut tak lepas dari peran semua pihak, baik pemain dan pelatih.

Baca Juga: Pengumuman! Mulai Hari Ini Harga BBM Pertamina Naik Lagi

"Saya senang bisa mencetak dua gol di laga ini dan membantu tim meraih tiga poin. Tapi ini bukan soal saya, semua orang berperan ke dalam permainan," kata David Da Silva dikutip dari laman resmi klub.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Selamat juga kepada pelatih (Robert Alberts) yang telah memberitahu segala sesuatu soal pertandingan ini," ucapnya.

Mantan predator Persebaya ini juga mengucapkan selamat kepada rekan-rekannya yang telah berjuang maksimal hingga berhasil meraup poin penuh.

"Saya harus menyampaikan selamat kepada rekan-rekan. Semua orang tahu, betapa pentingnya laga melawan Persija. Semua orang fokus bagaimana bisa meraih tiga poin dan kami bisa memenuhi target itu," kata David Da Silva.

Usai melumat Persija, pemilik nomopr punggung 25 ini mulai fokus menatap laga selanjutnya demi menjaga asal di jalur juara.

Baca Juga: Bek Everton Berang dan Sumpahi Kapten Timnas Rusia yang Bungkam soal Perang

Baca Juga: Crazy Rich Bandung Doni Salmanan Dipolisikan Terkait Kasus Binomo

Persib yang kini berada di posisi kedua klasemen sementara Liga 1 2021 dengan raihan 57 poin hanya terpaut tiga poin dari pemuncak klasemen Bali United.

"Terpenting adalah sekarang kami punya enam laga tersisa sebelum mencapai target utama kami (juara)," ucapnya.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini