Robert Sebut 1 Pemain Penting Persib Terpaksa Absen Kontra Persik

Robert Sebut 1 Pemain Penting Persib Terpaksa Absen Kontra Persik Pelatih Persib, Robert Alberts dan Beckham Putra Nugraha. (MO Persib)

REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih Persib, Robert Alberts sampaikan kabar kurang baik jelang menghadapi Persik Kediri dalam pertandingan pekan 33 Liga 1 2021/2022.

Robert memastikan, satu pemain pilar Persib tak akan turun di laga kontra Persik karena cedera. Dia adalah Beckham Putra Nugraha yang sebelumnya juga absen saat Persib hadapi Persebaya.

Robert mengatakan bahwa pemain bernomor 7 itu, tak akan dilibatkan dalam laga Persib kontra tim Macan Putih karena belum sepenuhnya pulih.

Pelatih asal Belanda itu, akan menyiapkan Beckham tampil di pertandingan terakhir kontra Barito Putera.

BACA JUGA: Tak Banyak yang Tahu, Kepindahan Aliyudin dari Persija ke Persib Karena Ajakan Rahmad Darmawan


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


BACA JUGA: Gara-gara Ini, Stasiun Televisi Jepang Meliput Taisei Marukawa

Hanya saja sampai saat ini, ia belum mengetahui jadwal pasti pertandingan pamungkas Liga 1 kontra Laskar Antasari.

"Untuk Beckham masih belum sepenuhnya pulih dan dipastikan absen di laga itu (melawan Persik). Kami menargetkan dia bisa siap untuk bermain lagi di pertandingan terakhir musim ini yang mana kami belum tahu tanggal berapa kami akan bertanding," kata Robert kepada awak media pada Selasa, 22 Maret 2022.

Sedangkan untuk Teja Paku Alam, Robert mengatakan penjaga gawang asal Padang itu belum lolos tes untuk mengikuti sesi latihan hari ini.

Masih ada satu tahapan lagi di hari esok untuk mengukur kebugaran yang dimiliki Teja.

"Teja tidak lolos tes hari ini untuk mengikuti latihan bersama tim besok. Jadi besok dia akan melakukan tes lagi dan artinya butuh satu hari lagi bagi Teja untuk melihat apakah dia sudah sepenuhnya pulih," tuntasnya.

Selain Beckham, Persib juga dipastikan kehilangan dua pemain karena terjerat skorsing yaitu Ardi Idrus dan Henhen Herdiana.

Pertandingan pekan 33 Liga 1 antara Persib vs Persik akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar pada Jumat, 25 Maret 2022, pukul 18.15 WIB.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini