Pantau Langsung Latihan Perdana Persib, Ini Pesan Tegas Umuh Muchtar untuk Pemain

Pantau Langsung Latihan Perdana Persib, Ini Pesan Tegas Umuh Muchtar untuk Pemain Umuh Muchtar menghadiri latihan perdana Persib musim ini di Lapangan Sidolig. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat, Umuh Muchtar memantau langsung latihan perdana Persib yang digelar di Stadion Sidolig, Kota Bandung pada Selasa 17 Mei 2022, pagi.

Di pertengahan latihan, Umuh Muchtar datang dan langsung memantau pemain Persib dari pinggir lapangan.

Ia menjelaskan maksud dan tujuannya datang ke sesi latihan kali ini. Ia mengatakan hanya ingin memberikan motivasi kepada para pemain agar dapat menunjukan tajinya di musim depan.

Umuh Muchtar menegaskan semua pemain harus patuh dan mengikuti arahan dari pelatih kepala Robert Alberts, baik di dalam maupun di luar lapangan.

Baca Juga : Calon Pemain Asing Terakhir Persib Ada yang Berlabel Timnas, Satu Menolak Datang


Sehingga dengan mematuhi arahan tersebut, tim ini akan lebih kokoh dan terarah demi mendapatkan gelar juara di musim selanjutnya.

Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Saya hadir dan saya akan kawal dan kalau semuanya juga, saya sudah sampaikan semua harus peka, para pemain dan harus mendengarkan apa kata pelatih, Robert yang bicara semua harus mendengarkan dan harus diresapi," ujar Umuh Muchtar kepada awak media pada Selasa 17 Mei 2022.

Terlebih lagi, Umuh Muchtar menegaskan instruksi pelatih merupakan salah satu faktor yang membuat tim ini lebih baik dan kompak. Ia juga meminta anak asuhnya menghindari segala kesalahpahaman di dalam tim dan menjaga kekompakan tim.

"Semua tetap biar ada kesinambungan, ada ketenangan semua dan tidak ada kesalahpahaman antara pemain pelatih atau saya sebagai dari manajemen semua harus kompak diantar bertiga ini,"

"Supaya ke depannya jadi enak apa yang dibicarakan dan apa yang dikeinginan pelatih apa keinginan pemain juga jadi mudah-mudahan tahun ini akan lebih baik," tambahnya.

Disinggung soal datangnya pemain baru, Umuh menilai sangatlah wajar. Apalagi keluar masuknya pemain merupakan hal lumrah terjadi dalam sepak bola.

Baca Juga : Digoda Banyak Klub, Ini Alasan David Rumakiek Memilih Persib Sebagai Pelabuhan Barunya

Namun ia menegaskan perubahan tim ini tak lepas dari peran tim pelatih yang mengemas timnya menjadi tim tangguh. Ia berharap perubahan ini bisa memberikan dampak besar bagi prestasi Persib di musim 2022/2023.

"Tadi juga kenapa banyak yang bilang ini berhenti ini keluar, biasa itu dimana-mana bukan klub Persib saja klub yang lain bukan di Indonesia saja di dunia manapun di persepakbolaan,"

"Hari ini tahun ini si A si B nanti ke depan mau pemain yang dibutuhkan sekalipun jg kadang-kadang pergi, itu tidak masalah. Pokoknya di Persib akan lebih baik dan tetap kondusif," tutup Umuh Muchtar.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini