Selain Pemain Asia, Robert Sebut Persib Menanti Kedatangan 2 Pemain Lokal

Selain Pemain Asia, Robert Sebut Persib Menanti Kedatangan 2 Pemain Lokal Pelatih Persib Robert Alberts. (Ligaindonesiabaru.com)

REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung belum diperkuat banyak pemain di masa awal persiapan jelang bergulirnya kompetisi Liga 1 musim 2022-2023.

Terdapat 7 pemain yang absen di sesi latihan Persib karena berbagai alasan.

Pelatih Persib, Robert Alberts menjelaskan, skuad Maung Bandung cukup kokoh apabila semua pemain sudah hadir di sesi latihan.

"Jika melihat situasi sekarang dalam latihan, masih ada banyak pemain yang belum bergabung di sini," kata Robert pada Jumat, 20 Mei 2022.

Baca Juga : Bocoran Pemain Filipina yang Akan Seleksi di Persib dan Jadwal Kedatangannya


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Tiga pemain bersama tim nasional U-23, dua pemain bersama tim nasional U-19 dan dua pemain Brasil yang penerbangannya baru akan dilakukan di tanggal 23," ungkapnya menambahkan.

Ditambah lagi kekuatan Persib akan bertambah dengan penentuan pemain asing yang mengisi kuota pemain asing Asia.

Selain pemain asing Asia, kata Robert, Persib juga berencana mendatangkan dua pemain lokal untuk melengkapi skuad yang ada.

"Dengan menilik kondisi tujuh pemain belum gabung dan masih akan datang dua pemain lokal dan satu pemain asing Asia, komposisi skuad yang ada sekarang sudah cukup kuat," ujar Robert.

Baca Juga : Ini Kriteria Pemain Asing Asia yang Dibutuhkan Persib

Sementara dari 7 pemain yang belum gabung berlatih, 3 di antaranya absen lantaran harus memperkuat Timnas Indonesia U-23 SEA Games di Vietnam. Mereka ialah Ricky Kambuaya, Marc Klok, dan Rachmat Irianto.

Sementara dua pemain lainnya juga absen lantaran memenuhi panggilan Timnas U-19. Kedua pemain tersebut adalah Ferdiansyah dan Kakang Rudianto.

Sedangkan sisanya absen karena masih melengkapi administrasi penerbangan ke Indonesia, yakni Ciro Alves dan David da Silva yang masih harus menemani istrinya pascaoperasi.

Persib sendiri saat ini masih berupaya mendapatkan pemain asing Asia pengganti Mohammed Rashid dengan melakukan proses seleksi.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini