Persib Dipastikan Kehilangan 3 Pemain Pilar di Awal Liga 1 2022-2023

Persib Dipastikan Kehilangan 3 Pemain Pilar di Awal Liga 1 2022-2023 Robert Alberts memberikan instruksi kepada para pemain Persib saat laga terhenti. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Pramusim kali ini, terasa berat untuk Persib Bandung karena sejumlah pemain jadi korban hingga harus istirahat untuk pemulihan dalam hitungan pekan hingga bulan.

Persib hampir dipastikan kehilangan Ciro Alves, Teja Paku Alam dan Victor Igbonefo di awal bergulirnya kompetisi Liga 1 musim 2022-2023.

PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) menjadwalkan Liga 1 musim 2022-2023 mulai bergulir pada 23 Juli 2022 mendatang.

Baca Juga : Hasil Piala Presiden 2022 Persis Solo vs Dewa United

Ciro Alves seperti diketahui mengalami cedera patah tulang kecil pada bagian bahu kiri yang membuatnya absen di sisa laga Persib di Piala Presiden 2022, bahkan jika Maung Bandung lolos ke final.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Penyerang asal Brasil itu, membutuhkan waktu selama 4-6 pekan untuk pemulihan terhitung sejak didiagnosa mengalami cedera patah tulang bahu kiri.

Pemain berusia 33 tahun itu, sempat mencetak gol pamungkas kemenangan 3-1 Persib atas Persebaya pada matchday 2 Grup C Piala Presiden 2022, Jumat 17 Juni 2022.

Sama halnya dengan Ciro Alves, Teja Paku Alam dan Victor Igbonefo juga mengalami patah tulang, tetapi tingkat keparahannya lebih tinggi dibandingkan Ciro Alves.

Baca Juga : Alasan Shin Tae-yong Hentikan Sejenak Latihan Timnas U-19 saat Azan Berkumandang

Karenanya Teja Paku Alam dan Victor Igbonefo membutuhkan tindakan operasi dan waktu pemulihan berbulan-bulan.

Teja Paku Alam mengalami cedera patah tulang jari saat menjalani latihan pada 21 Mei 2022.

Sementara Victor Igbonefo cedera patah tulang pipi di laga Persib vs Persebaya pada 17 Juni 2022.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Taufik | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini