Daisuke Sato Kirim Pesan untuk Bobotoh dan Persib, Begini Katanya

Daisuke Sato Kirim Pesan untuk Bobotoh dan Persib, Begini Katanya Tangkap layar IG Story Daisuke Sato pada Rabu, 28 Juni 2022.

REPUBLIK BOBOTOH - Pemain asing anyar Persib, Daisuke Sato membagikan momen saat dirinya sedang berada di Kedutaan Besar (Kedubes) Indonesia di Kota Bangkok, Thailand.

Momen itu, dia bagikan di fitur Instagram Story pada akun Instagram pribadinya, Selasa kemarin, 28 Juni 202. Daisuke Sato terlihat foto bersama seseorang sambil memegang jersey tandang Persib.

Daisuke Sato berada di Kedubes RI Bangkok untuk mengurus beberapa syarat administrasi sebelum berangkat ke Indonesia untuk gabung dengan skuad Persib.

Baca Juga : Robert Sudah Siapkan Algojo andai Duel Persib vs PSS Lanjut ke Adu Penalti

Pada slide lain, Daisuke Sato menyampaikan pesan dia sudah siap membela Persib dengan memasang foto sambil mengenakan jersey biru khas Maung Bandung.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Pemain blasteran Jepang-Filipina itu, juga menyampaikan informasi terkait upayanya memperoleh Kartu Izin Tinggal Terbatas (Kitas) telah membuahkan hasil.

"Ready. KITAS Approved" tulis Daisuke Sato.

Pesan dari Daisuke Sato itu menjadi sinyal kuat dia sekarang sudah siap bergabung dengan Persib dan memulai petualangan baru dalam karier sepak bolanya setelah beberapa tahun bermain di Thailand.

Sebelumnya pelatih Persib, Robert Alberts juga memastikan Daisuke Sato sudah siap-siap melakukan perjalanan ke Indonesia.

Baca Juga : Robert Sampaikan Kabar Baik Jelang Laga Persib vs PSS

"Mari berharap Sato bisa datang hari ini karena dia sudah mendapatkan visa tadi malam. Sekarang dia sedang merancang agenda penerbangan," ujar pelatih asal Belanda itu pada Rabu, 29 Juni 2022.

Apabila sesuai jadwal, Daisuke Sato akan tiba pada Rabu malam, 29 Juni 2022. Sehingga di sesi official training jelang laga kontra PSS Sleman yang digelar pada Kamis, 29 Juni 2022, ada peluang bagi Robert melibatkan Daisuke Sato.

"Jika dia tiba malam ini (Rabu malam, 29 Juni 2022) kami akan mencoba agar dia bisa cepat menyatu dengan skuat karena kami punya tempat untuk pertandingan besok sebab banyak pemain yang cedera," tutupnya.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Taufik | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini