Sambut Baik Hadirnya Bobotoh di Laga Tandang, Begini Pesan Robert Alberts

Sambut Baik Hadirnya Bobotoh di Laga Tandang, Begini Pesan Robert Alberts Ilustrasi, bobotoh menyaksikan langsung pertandingan Persib vs Bali United di Piala Presiden 2022. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih Persib, Robert Alberts sudah mengetahui rencana Bobotoh untuk mendukung timnya secara langsung di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang dalam lanjutan pekan perdana Liga 1 2022/2023.

Robert Alberts menyambut baik terkait rencana yang dilajukan Bobotoh demi meluapkan hasratnya dalam mendukung Persib.

Robert Alberts menjelaskan keberadaan Bobotoh dalam laga perdana Liga 1 sangat lah penting.


Baca Juga: Ridwan Anshori Bakal Diduetkan dengan David da Silva Jadi Juru Gedor Persib, Begini Tanggapannya


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Pasalnya Bobotoh mampu membantu meringankan langkah timnya dalam melanjutkan tradisi untuk meraih poin sempurna di laga perdana.

Namun ia berpesan agar Bobotoh tetap mematuhi aturan yang sudah ditetapkan. Apabila tidak memiliki tiket, Robert mengimbau agar Bobotoh tidak datang ke stadion dan tetap berada di rumah.

Terlebih, menonton dari rumah dan memberikan doa merupakan bentuk bertanggung jawab dengan cara yang berbeda.


Baca Juga: Prediksi Starting XI Persib di Laga Perdana Melawan Bhayangkara FC

"Jika kalian tidak memiliki tiket maka jangan datang ke stadion. Kalau kamu memiliki tekat maka datang ke stadion dan nikmati itu, tapi kalau tidak punya maka diam di rumah dan menonton dari televisi. Kalian itu tetap mendukung tim tapi dengan cara yang berbeda," ujar pria berusia 68 tahun pada sesi jumpa pers.

Ia menjelaskan setiap bentuk kecelakaan di area stadion merupakan buah dari pelanggaran-pelanggaran kecil. Apalagi sepak bola adalah sarana hiburan yang tak memerlukan tumbal nyawa dalam setiap gelarannya.

"Tentu menjadi hal yang menyedihkan saat ada orang yang meninggal di sepakbola. Yang mana seharusnya mereka menyaksikan permaian yang indah. Jadi mengenai itu, kami tetap merasa sedih dan hal seperti ini tidak boleh terjadi lagi." tutup Robert.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: Teguh Nurtanto

Piksi

Berita Terkini