Saksikan Kekalahan Persib di GBLA, Luis Milla 'No Comment'

Saksikan Kekalahan Persib di GBLA, Luis Milla 'No Comment' Luis Milla. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih sementara Persib Bandung, Budiman mengaku belum melakukan komunikasi dengan Luis Milla Aspas meski pelatih asal Spanyol itu, sudah tiba di Bandung.

Luis Milla sendiri hadir menyaksikan pertandingan Persib saat hadapi Bali United dari tribune penonton Stadion GBLA pada pekan keenam Liga 1 musim 2022-2023, Selasa 23 Agustus 2022.

Budiman menjelaskan, tak ada komentar dari Luis Milla yang disampaikan kepada dirinya setelah menyaksikan pertandingan Persib vs Bali United yang berakhir dengan kekalahan 2-3.

"Sementara belum ada, belum ada komunikasi karena memang belum gabung," kata Budiman di Stadion Sidolig, Rabu 24 Agustus 2022.

Baca Juga : Agenda Persib Hari Ini setelah Kekalahan Menyakitkan dari Bali United


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Diberitakan sebelumnya Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Umuh Muchtar menjelaskan, Luis Milla belum bisa langsung menangani Persib karena terganjal syarat administrasi.

Yang mana Luis Milla dalam kunjungannya ke Bandung belum mengantongi Kartu Izin Tinggal Terbatas (Kitas) dan baru mengantongi visa berlibur.

Umuh menjelaskan pihaknya masih berusaha memenuhi syarat administrasi agar Luis Milla bisa segera menangani Persib dalam waktu dekat ini.

Baca Juga : GBLA Masih Sepi, Erwin Ramdani Minta Bobotoh Padati Laga Kandang Persib

Ia berharap proses tersebut bisa berjalan sesuai rencana demi meningkatkan prestasi Persib di musim ini.

"Kayanya nanti kalau KITAS-nya sudah beres segera ya dia segera turun (melatih)," ujar Umuh kepada awak media pada Selasa, 23 Agustus 2022.

Dikutip dari berbagai sumber, pengurusan KITAS bisa memakan waktu selama 4 hari dari sejak diajukan. Bagi WNA yang akan tinggal dan bekerja diwajibkan memiliki Kitas Izin Kerja.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini