Bobotoh Akan Kehilangan Hak Menyaksikan Laga Kandang Persib Bila Melakukan Hal-hal Ini

Bobotoh Akan Kehilangan Hak Menyaksikan Laga Kandang Persib Bila Melakukan Hal-hal Ini Ilustrasi Bobotoh di Stadion. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Panpel Persib Bandung menyiapkan sanksi tegas kepada suporter yang melanggar regulasi pertandingan kandang Persib.

Dalam rilisnya disampaikan, ada beberapa regulasi yang harus dan tidak boleh dilakukan selama menyaksikan pertandingan kandang di Stadion GBLA.

Panpel Persib menyampaikan, bobotoh yang akan menyaksikan laga kandang Persib harus sudah menerima vaksis dosis tiga atau booster.

Baca Juga : Fisik Terkuras, Robi Darwis Tetap Antusias Kembali Berlatih Bersama Persib

Syarat lainnya, bobotoh harus membawa data diri dalam bentuk fisik (KTP), membeli tiket melalui platform resmi Persib dan menukarkan e-tiket menjadi tiket gelang di tempat penukaran.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Selanjutnya, bobotoh diminta untuk datang lebih awal ke tempat penukaran tiket fisik.

Setelah mempunyai tiket, bobotoh yang akan masuk ke dalam tribun stadion harus melalui semua tahapan pemeriksaan dengan baik.

Bobotoh juga diminta untuk menjaga ketertiban dan kebersihan selama pertandingan.

"Menjaga barang pribadi dan selalu menghormati kamu hawa atau wanita," imbauan yang disampaikan Panpel Persib.

Poin terakhir, bobotoh diminta untuk menjaga emua fasilitas yang tersedia di Stadion GBLA.

Pada hari H pertandingan, bagi bobotoh yang datang langsung ke stadion dilarang membawa senjata tajam, barang-barang yang dilarang seperti minuman keras, narkoba, flare atau cerawat serta bahan lain yang mengandung peledak.

Bobotoh juga dilarang membawa kamera profesional dan mengoperasikannya ke arah lapangan.

"Dilarang melakukan sexual harassment dan Melakukan praktik politik dan menyanyikan lagu bernada rasis kepada tim/pemain lawan," poin yang dituliskan panpel Persib.

Baca Juga : Kata Luis Milla Usai Persib Dapat Tambahan Tenaga Baru

Membawa laser dan mengarahkannya ke lapangan juga angat dilarang dalam pertandingan. Bobotoh juga dilarang untuk turun ke lapangan saat pertnadingan.

"Bobotoh diminta jangan sampai melanggar ketentuan tersebut. Sebab, setiap pelanggaran akan langsung mendapat sanksi kehilangan hak menyaksikan pertandingan kandang Persib," tegas Persib dalam rilisnya.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini