Adu Sikut Kakak Adik Beda Jersey, Siapa Paling Eksis? Ini Statistiknya

Adu Sikut Kakak Adik Beda Jersey, Siapa Paling Eksis? Ini Statistiknya Beckham Putra. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung sempat memiliki pemain dari trah yang sama, keluarga Nugraha.

Beckham Putra Nugraha dan Gian Zola Nasrulloh Nugraha sempat bahu membahu bersama Persib Bandung.

Namun kini Beckham Putra Nugraha dan Gian Zola Nasrulloh Nugraha berbeda jersey. Beckham Putra masih bersama Persib sementara sang kakak Gial Zola membela Arema FC.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Baca Juga: Ini Catatan Ezra Walian Bersama Persib Hingga Konon Bakal Ditukar Guling Pemain PSM Makassar

Beckham Putra Nugraha ternyata mendapat kesempatan bermain lebih banyak di Persib Bandung ketimbang sang kakak, Gian Zola.

Dari data statistik, Beckham Putra yang baru bermain selama 4 pertandingan di Liga 1 2022 tersebut, berhasil melesatkan 1 gol dan 1 assist untuk Persib Bandung.

Jika ditotal, Beckham Putra sudah berkontribusi 6 gol dan 7 assist dari 47 pertandingannya untuk Persib Bandung di segala ajang.

Baca Juga: Abdul Aziz Akui Pemain Persib Tetap Disiplin Dalam Sesi Latihan Daring

Sementara Gian Zola saat bermain di Persib Bandung hanya mencatatkan 19 pertandingan untuk Persib Bandung di segala ajang pertandingan.

Namun, Gian Zola sudah melampaui torehannya di Persib Bandung saat berseragam Arema FC di Liga 1 2022 ini.

Sejauh ini, Gian Zola sudah melesatkan 2 gol dan 2 assist untuk Arema FC dari 17 pertandingan.

Bahkan, Gian Zola juga berhasil mempersembahkan gelar Piala Presiden 2022 untuk Arema FC di musim perdananya bersama Singo Edan.

Ini data statistik Gian Zola dan Beckham Putra saat memperkuat tim berjuluk Maung Bandung.

Gian Zola: 19 pertandingan, 1 gol, 1 assist, 2 kartu kuning, 798 menit bermain

Beckham Putra: 47 pertandingan, 6 gol, 7 assist, 12 kartu kuning, 2.455 menit bermain.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Teguh Noer | Editor: Teguh Nurtanto

Piksi

Berita Terkini