REPUBLIK BOBOTOH - Penyerang Persib, David da Silva merasakan betul dampak dari waktu libur yang diberikan tim pelatih selama beberapa pekan.
Menurut David da Silva waktu libur yang diberikan Persib dapat menyegarkan pikirannya dari aktivitas sepak bola.
Meski mendapatkan waktu berlibur cukup panjang, David da Silva mengaku tak lupa akan tugasnya untuk menjaga kebugaran.
Sehingga kondisi kebugarannya tetap prima ketika kembali melakukan sesi latihan bersama seperti pada sesi latihan sore hari ini di Stadion Sidolig, Kota Bandung.
Baca Juga : Luis Milla tidak Datang Tepat Waktu, Yaya Buka Suara
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Dalam dua pekan waktu berlibur tersebut, ada banyak kegiatan yang dilakukan oleh penyerang asal Brasil tersebut. Selain menikmati hari harinya di Bandung, waktu bercengkrama dengan keluarga juga bisa lebih banyak.
"Dua pekan menjadi waktu yang cukup menenangkan pikiran, meluangkan waktu bersama keluarga dan memikirkan pula perkembangan sepak bola Indonesia. Karena ini penting untuk masa depan kapan pertandingan dimulai lagi," ujar eks penggawa Pohang Steelers tersebut pada Senin, 31 Oktober 2022.
Tentunya waktu libur yang diberikan Persib selama dua pekan, dirasa David sangat ideal bagi seluruh rekan setimnya. Selanjutnya, semua rekan setimnya bisa kembali melakukan persiapan di dalam lapangan guna menatap kembali bergulirnya Liga 1 musim ini.
Baca Juga : Liga 1 Masih Abu-abu, Persib Tetap Berpikir Positif
"Saya rasa dua pekan itu cukup dan sekarang kami mulai melanjutkan lagi latihan, bersiap jika liga akan kembali berjalan kembali." tambahnya.
Disinggung soal masa depan kompetisi musim ini yang masih belum jelas, eks punggawa Persebaya itu tak mau ambil pusing. Baginya sebagai pemain profesional, sudah sepantasnya mempersiapkan diri untuk mengantisipasi kompetisi kembali bergulir.
"Kondisi saya oke, kami belum tahu kapan liga akan dimulai lagi, tapi kami harus dalam kondisi yang siap bertanding," tutupnya.**
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik