Bek Persib Hanya Berharap yang Terbaik di Tengah Ketidakpastian

Bek Persib Hanya Berharap yang Terbaik di Tengah Ketidakpastian Robi Darwis bersama Kakang Rudianto dan Achmad Jufriyanto menjalani latihan di Stadion Sidolig, Kamis 22 September 2022. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Belum adanya kepastian secara resmi terkait kelanjutan kompetisi sepak bola di Indonesia, termasuk Liga 1 musim 2022/2023, tentu menjadi kekhawatiran bagi banyak pihak.

Tak hanya kekhawatiran yang dirasakan, ada juga rasa cemas yang dirasakan pemain, termasuk para pemain Persib.

Sebelumnya Tim Task Force (Satuan Tugas) Transformasi Sepak Bola Indonesia menargetkan untuk merampungkan seluruh formula regulasi pada November ini.

Baca Juga : Kelanjutan Kompetisi Belum Jelas, Begini Kata Daisuke Sato

Sehingga sepekan sebelum kompetisi Liga 1 kembali bergulir, semua permasalahan dalam tata kelola sepak bola nasional, sudah tuntas.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Namun di sisi lain, masih ada beberapa rekomendasi dari TGIPF yang akan dilakukan PSSI dan permintaan Komnas HAM yang meminta agar tersangka Tragedi Kanjuruhan tidak berhenti di 6 orang sebelumnya.

Sadar akan hal itu, pemain bertahan Persib, Achmad Jufriyanto buka suara. Menurutnya yang terpenting saat ini ialah seluruh masukan yang ditujukan kepada PSSI dapat memberikan dampak besar terhapa kemajuan sepak bola Indonesia.

Baca Juga : Kompetisi Terhenti Sementara, Jupe Pastikan Tim Persib Tetap Kompak

"Saya berharap yang terbaik buat Indonesia buat PSSI buat liga buat kasus yang lagi berjalan semoga ada titik terang," ujar pemilik nomor punggung 16 itu.

Ia juga berharap semua harapan dari banyak pihak bisa terwujud demi kebaikan sepak bola Indonesia ke depan.

"Semua bisa mendapatkan apa yang mereka harapkan," tutupnya.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini