REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung akan segera mendapat tambahan tenaga pada bulan Desember mendatang.
Tiga orang pemainnya yang tengah menjalani pemusatan latihan bersama Indonesia U-20 yakni Kakang Rudianto, Ferdiansyah, dan Robi Darwis akan segera kembali ke klub.
Kabar kembalinya tiga pemain ini disampaikan oleh ketua umum PSSI, Mochamad Iriawan. Ia mengatakan, para pemain Indonesia U-20 akan segera kembali ke klub usai mengikuti TC di Eropa.
Baca Juga : Reaksi Luis Milla setelah 3 Pemain Harus Tinggalkan Persib
Kepulangan para pemain Garuda Nusantara dijadwalkan pada 24 dan 25 November 2022.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
"Setelah ini tim akan pulang ke Indonesia, pemain akan kembali ke klub terlebih dahulu," kata Mochamad Iriawan dikutip dari laman resmi PSSI.
Rencana ke depan, para pemain akan kembali menjalani pemusatan latihan jelang menghadapi Piala AFC U-20 dan Piala Dunia U-20 2023.
"Setelah itu, akan ada pemusatan latihan lagi jelang persiapan menghadapi Piala AFC U-20 dan tentunya Piala Dunia U-20 tahun depan. Kami berharap di dua ajang tersebut, Indonesia mampu meraih prestasi terbaik," ujar Mochamad Iriawan.
Baca Juga : Lanjutan Liga 1 2022 Dengan atau Tanpa Penonton? Ini Kata Menpora
Kehadiran ketiga pemain ini tentunya bisa menambal kekosongan skuad Persib untuk sementra waktu. Pasalnya, tiga pemain senior yaitu Marc Klok, Ricky Kambuaya, dan Rachmat Irianto harus bergabung bersama Timnas Indonesia untuk persiapan Piala AFF 2022.**
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana