Siapkan Ramuan Khusus, Luis Milla Prediksi Laga Persib vs Persikabo Akan Sulit

Siapkan Ramuan Khusus, Luis Milla Prediksi Laga Persib vs Persikabo Akan Sulit Pelatih Persib Bandung Luis Milla. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih Persib Bandung, Luis Milla Aspas menilai ada banyak faktor yang membuat pertandingan kontra Persikabo 1973 diprediksi akan berjalan sangat sulit.

Laga pekan 17 Liga 1 2022/2023 antara Persib versus Persikabo akan berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Sabtu 24 Desember besok.

Menurut Luis Milla, salah satu faktor yang akan menyulitkan Persib dalam meraih kemenangan di laga melawan Pesikabo ialah tren minor yang didapat skuad besutan Djadjang Nurdjaman ini dalam 5 laga terakhir.

Tren minor dalam 5 laga terakhir kata pelatih asal Spanyol ini menjadi pelecut bagi tim Persikabo menjelang menghadapi Persib.


Baca Juga : Persib vs Persikabo, Teja Paku Alam Siap Merumput Lagi, Warning Buat Laskar Pajajaran

Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Tentu ia meyakini, saat ini para pemain Persikabo ingin memutus tren minor tersebut di laga kontra Persib dengan menorehkan kemenangan.

Persib juga tak ingin mengambil keuntungan dari tren minor yang didapat Persikabo di beberapa laga sebelumnya.

Justru hal itu akan meningkatkan kewaspadaan Persib akan daya ledak yang dibuat oleh skuad berjuluk Laskar Pajajaran tersebut.

"Bagi saya ini akan tetap menjadi laga yang sulit dan kami juga sedang dalam momen yang bagus. Kami mendapat hasil bagus di beberapa pertandingan terakhir dan Persikabo juga sedang dalam tren yang kurang baik karena belum menang di beberapa laga terakhir," kata Luis Milla dalam sesi jumpa pers jelang pertandingan, Jumat, 23 Desember 2022.

Baca Juga : Kabar Baik dari Luizinho Passos Jelang Pertandingan Persib vs Persikabo

Dalam mengantisipasi permaianan agresif lawan, Luis Milla sudah menyiapkan ramuan khusus untuk para pemainnya.

Ramuan tersebut berupa menjaga mentalitas bertanding timnya selama masa persiapan.

Dengan menjaga mentalitas, eks pelatih Timnas Indonesia itu yakin Nick Kuipers cs bisa mengaplikasikan keinginannya di dalam lapangan.

Terlebih mentalitas bertanding akan menjadi faktor yang sangat diperhatikan Persib agar organisasi permainan timnya berjalan secara baik.

"Menurutnya saya yang terpenting adalah mental dan pikiran para pemain. Dari sisi tehnik dan taktik, pemain sudah melakukan pekerjaan dengan baik tapi besok menurut saya yang terpenting adalah mental serta pikiran pemain, kami harus bisa melakukan kinerja seperti laga-laga sebelumnya,"

Baca Juga : Jelang Persib vs Persikabo, Luis Milla Masih Dibebani Masalah Pemain Absen

"Persikabo tentu saja mereka akan menganggap laga ini sebagai final, karena mereka butuh hasil yang bagus dan memainkan pertandingan dengan baik. Jadi itu yang menurut saya akan membuat laga ini akan sulit." tutupnya.***

TONTON VIDEO INI

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: Daddy

Piksi

Berita Terkini