Rencana Luis Milla untuk Persib Jelang Putaran Kedua Liga 1 2022

Rencana Luis Milla untuk Persib Jelang Putaran Kedua Liga 1 2022 Sesi latihan Persib di Stadion Siliwangi, Selasa 22 November 2022. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih Persib Bandung Luis Milla masih mempunyai waktu yang cukup panjang untuk mempersiapkan timnya menghadapi putaran kedua Liga 1 2022/2023 dan laga tunda kontra Persija, Rabu 11 Januari 2023.

Pelatih asal Spanyol tersebut sudah mempunyai rencana untuk Persib dalam menatap lanjutan kompetisi kasta tertinggi di Indonesia tersebut.

Luis Milla menegaskan, waktu persiapan yang dimiliki akan dimaksimalkan dengan baik oleh tim pelatih untuk memperbaiki kekurangan-kekurangan yang terjadi selama putaran pertama.

Baca Juga : Bos Persib Buka Suara Soal Sosok Bek Kiri Incaran, Salah Satunya Rumor Alwi Slamat

Para pemain, ujar Luis Milla, diharapkan bisa lebih mengerti konsep yang akan diterapkannya dalam sebuah pertandingan.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Kami tetap melakukan pembenahan supaya tim bisa terus berkembang. Itu keinginan saya. Tim ini harus lebih kompetitif dan harus lebih baik," ungkap Luis Milla dikutip dari laman resmi Persib.

Sementara itu, Persib sendiri akan memulai latihan perdana di tahun 2023 pada Kami 5 Januari 2022.

Saat ini para pemain masih menikmati waktu libur yang diberikan oleh tim pelatih sebanyak 11 hari.

Latihan perdana Persib tersebut rencananya akan digelar sore hari di Stadion Siliwangi Kota Bandung.

Latihan tersebut masuk dalam persiapan Persib memasuki putaran kedua dan laga tunda kontra Persija Jakarta.

Baca Juga : Persib Diliburkan, Kakang Rudianto Tidak Lupakan Tugas Wajib

"Rencananya kami akan memulai latihan tanggal 5 Januari, sore hari," ungkap Luis Milla.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini