REPUBLIK BOBOTOH - Pekan 20 Liga 1 musim 2022-2023 menjadi milik Persib Bandung setelah sukses merebut posisi puncak klasemen.
Persib untuk pertama kalinya musim ini, berada di posisi pertama Liga 1 2022-2023, setelah sukses mengandaskan Borneo FC 1-0 di Stadion Pakansari, Bogor, Kamis 26 Januari 2023.
Kemenangan Persib ditentukan gol David da Silva pada menit 7 menit setelah memaksimalkan umpan Ciro Alves. Gol tersebut jadi koleksi ke-15 penyerang asal Brasil yang sempat membela Persebaya Surabaya itu.
Baca Juga : Eks Bek Persib Akhiri Liga 1 Musim Ini Lebih Cepat
Berkat kemenangan atas Borneo FC, Persib menggeser Persija Jakarta dari puncak klasemen sementara Liga 1 2022-2023 dengan mengumpulkan 39 poin dari 19 kali bertanding.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Persib unggul 1 poin atas Persija dan PSM Makassar yang masing-masing menempati posisi kedua dan ketiga.
Tidak hanya itu, Persib juga memperpanjang catatan belum terkalahkan sejak dipimpin langsung pelatih Luis Milla menjadi 12 laga.
Baca Juga : Kakang Rudianto Buka-bukaan Kunci Sukses Persib Tekuk Borneo FC
Di pertandingan selanjutnya atau pekan 21 Liga 1 2022-2023, Persib akan tandang ke markas PSIS Semarang, Stadion Jatidiri, pada Selasa 31 Januari 2023.
Menghadapi PSIS, Persib dipastikan tidak akan diperkuat Ricky Kambuaya yang diganjar kartu merah di laga kontra Borneo FC.
Berikut jadwal pekan 21 Liga 1 2022-2023:
Sabtu, 28 Januari 2023
16.00 WIB - Bhayangkara vs Dewa United
18.30 WIB - Persita vs Persis Solo
Minggu, 29 Januari 2023
16.00 WIB - Madura United vs Persebaya Surabaya
18.30 WIB - Persija vs Persikabo 1973
Senin, 30 Januari 2023
16.00 WIB - Arema vs Bali United
18.15 WIB - Borneo vs Persik Kediri
18.30 WIB - PSM vs RANS Nusantara
Selasa, 31 Januari 2023
16.00 WIB - Barito Putera vs PSS Sleman
18.30 WIB - PSIS Semarang vs PERSIB Bandung.**
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Taufik | Editor: M Taufik