REPUBLIK BOBOTOH - Keputusan Marselino Ferdinan dan Ronaldo Kwateh untuk melanjutkan karir sepak bolanya di luar negeri sedikit memunculkan polemik.
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengaku sedikit tersinggung karena minimnya komunikasi dengan pemangku kepentingan terkait kepergian dua pemain tersebut.
Padahal saat ini Shin Tae-yong tengah mempersiapkan tim Indonesia U-20 untuk berlaga di Piala Asia U-20 2023 dan kedua pemain tersebut masuk di dalamnya.
Baca Juga : Persaingan Sektor Kiper Persib Kian Rumit, Fabiyo Londok: Saya Bisa Dapat Banyak Ilmu
Namun saat ini Marselino Ferdinan tengah berada di Belgia untuk teken kontrak dengan klub divisi dua Liga Belgia KMSK Beinze.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Sementara Ronaldo Kwanteh berada di Turki untuk bersiap mengurus kepindahannya ke klub di negara tersebut.
"Saya agak sedikit tersinggung. Kedua pemain itu (Marselino dan Ronaldo) ke luar negeri tanpa ada laporan apa-apa, apalagi kami sedang mempersiapkan Piala Dunia dan AFC juga," tegas Shin Tae-yong dikutip dari Antara.
"Jadi lumayan agak kacau juga jadwal dan rencana saya," imbuhnya.
Saat ini pemusatan latihan Indonesia U-20 sudah memasuki hari kedua, tetapi masih ada beberapa pemain yang belum bergabung.
Beberapa pemain dari Persib dan Persija masih aktif membela klub dan bermain di kompetisi Liga 1.
Baca Juga : Setelah Didepak RANS, RD Dirumorkan Menuju Banjarmasin
Namun menurut Shin Tae-yong, pihaknya sudah berkomunikasi dengan klub, terutama Persib yang berjanji akan segera melepas pemainnya ke TC Indonesia U-20.
"Karena ini ada turnamen dunia ya di bulan Maret, jadi saya minta tolong lah," ungkap Shin Tae-yong.
"saya mengerti pihak atau posisi klub seperti apa, tapi ya tolong pengertiannya dari klub agar bias amelepas pemainnya," katanya.
Ada 30 pemain yang dipanggil oleh Shin Tae-yong untuk bersiap menghadapi turnamen Piala Asia U-20 yang berlangung 1-18 Maret 2023 di Uzbekistan.
Baca Juga : Luis Milla Menghilang di Latihan Persib Jumat Malam, Manu Ungkap Penyebabnya
Pada turnamen tersebut, Indonesia tergabung di Grup A bersama Uzbekistan, Irak, dan Suriah.**
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana