Persib Langsung Alihkan Fokus ke Bali United Usai Hajar PSS Sleman

Persib Langsung Alihkan Fokus ke Bali United Usai Hajar PSS Sleman Luis Milla. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Usai menaklukan PSS Sleman, Persib Bandung langsung bersiap menghadapi Bali United.

Persib baru saja meraih tiga poin dari PSS Sleman pada pertandingan pekan 22 Liga 1 2022/2023 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Ahad 5 Februari 2023.

Selanjutnya, Persib akan bertandang ke markas sementara Bali United di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jawa Tengah, Jumat 10 Februari 2023.

Baca Juga : Ciro Alves, Dado, dan Jupe Selamat dari Skorsing

"Bagi kami, semua pertandingan final. Kami punya waktu lima hari untuk melakukan persiapan menghadapi Bali," ungkap pelatih Luis Milla dikutip dari laman resmi Persib.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Menghadapi Bali United nanti, Luis Milla akan terus melakukan evaluasi dan merancang strategi.

Persib sendiri mempunyai bekal yang cukup baik untuk menghadapi Serdadu Tridatu usai meraih 14 kemenangan beruntun.

Sebaliknya, Bali United baru saja menelan kekalahan atas tamunya, Barito Putera pada pekan 22 dengan skor tipis 1-2.

Baca Juga : Klasemen Liga 1 setelah Kemenangan Persib Atas PSS Sleman

"Kami menaruh respek pada mereka dan terus bekerja dengan gaya yang kami miliki, juga memikirkan konsep untuk terus berbenah menghadapi laga tersebut," pungkas Luis Milla.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini