David Da Silva Diparkir, Ini Starting XI dan Link Live Streaming Persib vs PSM

David Da Silva Diparkir, Ini Starting XI dan Link Live Streaming Persib vs PSM Starting XI Persib saat hadapi PSIS di pekan keempat Liga 1 2022-2023. (Kris Andieka/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung membangkucadangkan David Da Silva saat menghadapi PSM Makassar di Stadion Pakansari, sore ini.

Sebelumnya, pelatih Luis Milla menyampaikan bahwa striker asal Brasil tersebut mengalami masalah dengan kebugarannya.

David da Silva tetap masuk ke dalam line up Persib, tetapi harus mengawali laga dari bangku cadangan.

Baca Juga : Pelatih PSM Berharap Laga Kontra Persib Dipimpin Wasit Berkualitas

Sebagai gantinya, Persib menurunkan duet Ciro Alves dan Ezra Walian di lini depan.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Absennya Daisuke Sato pada laga ini karena akumulasi kartu kuning, membuat Luis Milla menurunkan Rezaldi Hehanussa sejak menit awal.

Nama lain yang menghilang dari daftar 11 pemain inti adalah Beckham Putra Nugraha yang disimpan oleh Luis Milla.

Di lini tengah, Persib tetap menurunkan duet Marc Klok dan Dedi Kusnandar, ditambah Ricky Kambuaya.

Di posisi belakang, Achmad Jufriyanto kembali dipercaya dan menjabat sebagai kapten. Dua pemain lain di posisi ini adalah Rachmat Irianto dan Nick Kuipers.

Sedangkan di posisi penjaga gawang, Teja Paku Alam masih belum tergantikan.

Pertandingan Persib vs PSM ini sendiri akan disiarkan langsung pada pukul 15.00 WIB. (Link Live Streaming)

Baca Juga : Wasit Berlisensi FIFA Pimpin Laga Persib vs PSM

Starting XI Persib vs PSM:

Penjaga Gawang: Teja Paku Alam

Bek: Achmad Jufriyanto (C), Nick Kuipers, Rachmat Irianto

Gelandang: Ricky Kambuaya, Dedi Kusnandar, Marc Klok, Henhen Herdiana, Rezaldi Hehanussa

Depan: Ezra Wallian, Ciro Alves

Pemain cadangan: Reky Rahayu, Erwin Ramdani, Kakang Rudianto, David Da Silva, Frets Butuan, Abdul Aziz, Victor Igbonefo, Ferdiansyah, Beckham Putra, I Made Wirawan.

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini