I Putu Gede Sebut Arema FC Punya Modal Besar untuk Taklukan Persib

I Putu Gede Sebut Arema FC Punya Modal Besar untuk Taklukan Persib Pemain Persib David Da Silva terlibat perebutan bola dengan pemain Arema. (Ligaindonesiabaru.com)

REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih Arema FC, I Putu Gede beberkan persiapan timnya jelang menghadapi Persib Bandung dalam lanjutan pekan ke 26 Liga 1 2022/2023.

Pertandingan Persib vs Arema akan digelar di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Kamis 23 Februari 2023.

Menurut I Putu Gede, persiapan tim Arema FC berjalan cukup baik, hal itu terbukti dengan meningkatnya sejumlah aspek dalam performa timnya.

Baca Juga : Jelang Persib vs Arema, Igbonefo Bicara Efek Kemenangan Atas RANS

I Putu Gede menjelaskan, anak asuhnya tampak lebih bergairah dalam mempersiapkan diri menatap laga kontra Persib Bandung.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Apalagi timnya juga tak hanya siap secara fisik maupun taktik, melainkan meningkatnya dalam segi mental bertanding.

Kemenangan di laga sebelumnya kontra PS Barito Putera, diakui I Putu Gede juga menjadi modal berharga bagi timnya.

Menurutnya, kemenangan tersebut amatlah penting demi memperbaiki posisi timnya di papan klasemen sementara.

"Pertama kesiapan dari Arema FC kami sangat siap untuk pertandingan besok, terutama secara mental, dan secara fisik juga, taktikal juga, karena setelah bermain dengan Barito ada sedikit motivasi yang meningkat ya, ya ini modal kita bermain hadapi Persib Bandung," ucap pelatih berusia 49 tahun tersebut pada Rabu, 22 Februari 2023.

Tak hanya itu, kemenangan kontra PS Barito Putera juga dapat meningkatkan konsentrasi timnya di dalam masa persiapan.

Baca Juga : Daftar Pemain Persib yang Absen Lawan Arema

Ia berharap persiapan yang matang ini dapat berdampak baik bagi hasil akhir di laga tersebut.

"Sampai latihan official training tadi berjalan lancar, pemain juga berkonsentrasi pertandingan besok," tutup eks pemain Arema Malang tersebut.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini