Ini yang Diantisipasi Persis Solo dari Persib Bandung

Ini yang Diantisipasi Persis Solo dari Persib Bandung Bek Persis Solo, Fabiano Beltrame, berusaha menghentikan pergerakan striker Persib, Ciro Alves. (MO Persib)

REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih Persis Solo, Leonardo Medina cukup fokus mempersiapkan skuad Laskar Sambernyawa menghadapi Persib Bandung dalam laga pekan 32 Liga 1 musim 2022-2023.

Medina mengaku, tidak terlalu banyak memikirkan permainan Persib, tetapi lebih fokus pada apa yang harus dilakukan Persis Solo untuk meladeni Maung Bandung.

Meski lebih fokus pada persiapan Persis, tetapi pelatih berusia 52 tahun tersebut, bukan berarti tidak mempelajari sama sekali karakter bermain Persib.

Baca Juga : Matheus Pato Lewati David da Silva dalam Perburuan Top Skor Liga 1

Menurutnya salah satu yang harus diantisipasi dari Persib adalah kemampuan Maung Bandung dalam melakukan serangan balik cukup berbahaya.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Kami mengantisipasi serangan baliknya karena Persib sangat bagus dalam serangan baliknya. Mereka ounya pemain bagus dan cepat di sayap dan di depan," kata Leonardo Medina, Senin 3 April 2023.

"Kami sangat fokus untuk itu dan kami berlatih untuk bagaimana menyerang mereka, kami berlatih bagaimana menyerang dan menekan mereka."

Baca Juga : Persis Solo Incar Kemenangan di Markas Persib

"Kami tidak banyak memikirkan bagaimana permainan mereka, tapi ini bagaimana kami bisa hadapi strategi mereka," ujar pelatih yang sempat jadi asisten pelatih di klub papan atas Malaysia, Johor Darul Ta'zim tersebut.

Pertandingan Persib vs Persis Solo dijadwalkan akan digelar di Stadion Pakansari, Bogor, pada Selasa malam 4 April 2023 dan disiarkan langsung Indosiar pada pukul 20.30 WIB.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini