Bursa Transfer Liga 1: Borneo FC Amankan 2 Pemain Pilar

Bursa Transfer Liga 1: Borneo FC Amankan 2 Pemain Pilar Logo Borneo FC. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Bukan hanya berburu pemain incaran, klub-klub Liga 1 juga disibukan upaya mengamankan pemain pilar yang pantas dipertahankan. Seperti dilakukan Borneo FC Samarinda.

Pesut Etam, julukan Borneo FC, resmi mempertahankan dua pemain pilar yakni kiper Angga Saputro dan Hendro Siswanto dengan menambah durasi kontrak keduanya sampai tahun 2025 mendatang.

Dikutip dari laman Ligaindonesiabaru.com, Senin 1 Mei 2023, Presiden Borneo FC, Nabil Husein, mengatakan keputusan klub memperpanjang kontrak Hendro Siswanto dan Angga Saputro tidak lepas dari kontribusi keduanya musim lalu.

Baca Juga : Terungkap, Ini Alasan Persib Perpanjang Kontrak Kakang Rudianto

Nabil menjelaskan, Angga Saputro merupakan pemain dengan kinerja positif, disiplin, dan memiliki komitmen tinggi ketika membela Borneo FC dalam setiap laga.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Saya berharap tidak berhenti sampai di sini, tapi di musim-musim berikutnya Angga terus konsisten, disiplin, dan mampu mengangkat semangat tim agar bisa lebih baik daripada musim lalu. Mudah-mudahan, bersama-sama kita ini, menuju juara ke depan, semoga bisa terealisasi," kata Nabil.

Sementara Hendro Siswanto, dikatakan Nabil, bukan hanya tangguh di lapangan, tetapi juga dapat menjadi sosok panutan bagi pemain Borneo FC karena pengalamannya.

Baca Juga : Cara Unik Henhen Herdiana Berbagi Kisah Hidup

"Ini soal karakter, Hendro memiliki karakter yang cocok dengan Borneo FC Samarinda. Khususnya karakter disiplin dan jiwa bertarungnya selama 90 menit pertandingan," ungkap Nabil.

"Lalu gaya kepemimpinan Hendro, itu saya sangat butuhkan di tim. Hendro memiliki kepemimpinan yang cukup baik buat suasana di dalam tim. Itu yang membuat saya semakin yakin, bahwa Hendro ini yang betul-betul kami harapkan untuk ada di tim Borneo FC," sambungnya.

"Saya pikir, ucapan yang pernah saya sampaikan itu tidak ada perubahan. Dan Hendro masih konsisten. Mudah-mudahan di tahun-tahun berikutnya. Ucapan yang pernah saya ucapkan pertama kali itu, akan tetap sama," pungkas Nabil.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Taufik | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini