Gaya Permainan Persib Turut Tentukan Nasib Striker Persis Ramadhan Sananta

Gaya Permainan Persib Turut Tentukan Nasib Striker Persis Ramadhan Sananta Ramadhan Sananta (Liga 1)

REPUBLIK BOBOTOH - Striker muda Persis Solo, Ramadhan Sananta harus memulai laga dari bangku cadangan dalam dua pertandingan terakhirnya di Liga 1 2023/2024.

Mantan pemain PSM Makassar ini diparkir oleh Leonardo Medina saat Persis berjumpa Arema FC dan Dewa United.

Ramadhan Sananta hanya bermain 25 menit saat melawan Arema dan 23 menit saat jumpa Dewa United.

Baca Juga : Hasil Sidang Komdis PSSI Terbaru, Dua Klub Dijatuhi Sanksi Puluhan Juta

Leonardo Medina beralasan, ia masih mencoba menyesuaikannya dengan mengikuti gaya permainan Persis.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Saat menghadapi Persib Bandung di pekan ke-7 yang berlangsung di Stadion Manahan Solo, 8 Agustus 2023, besok, Leonardo Medina buka peluang untuk kembali menurunkan striker Timnas Indonesia tersebut.

Namun, kata Leonardo Medina, permainan Persib Bandung turut menentukan apakah Ramadhan Sananta tampil sejak menit awal atau kembali dari bangku cadangan.

"Mungkin saat melawan Persib, saya harus menganalisa permainan lawan terlebih dahulu. Tentu akan ada posibilitas untuk Sananta bermain dari awal pertandingan ataupun bangku cadangan," ujar Leonardo Media dikutip laman resmi Persis Solo.

Bagi Leonardo Media, Ramadhan Sananta merupakan striker yang sangat komplit, tetapi gaya permainannya harus disesuaikan dengan Persis Solo.

"Sananta adalah pemain yang sangat bagus sekali. Saya percaya dengan dia dan terus melatihnya dengan baik selama sesi latihan."

Baca Juga : Disinggung Soal Koneksi Dengan Levy Madinda, Begini Pengakuan Marc Klok

"Saya ingin menjadikannya sebagai pemain yang komplet dengan melatih kemampuannya datang ke kotak penalti, mengontrol bola dan melakukan penyelesaian akhir."

"Saya harus menyesuaikannya dengan gaya permainan Persib, yang tentu berbeda dengan gaya permainannya di klub sebelumnya," pungkas Leonardo Medina.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini