REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak pastikan anak asuhnya akan bekerja keras saat bertandang ke markas Persija Jakarta dalam lanjutan pekan ke-11 Liga 1 2023/2024, sore ini.
Menurut Bojan Hodak laga ini amatlah penting bagi Persib Bandung karena akan mempertaruhkan reputasi tim.
Menghadapi laga sarat gengsi tersebut, Bojan Hodak menambahkan, Persib sangat memerlukan kemenangan demi membuktikan kepada publik sepak bola Indonesia akan kapasitasnya.
Baca Juga : Persija vs Persib: Bojan Hodak Pastikan Coret Dua Nama Ini Dari Starter
"Untuk besok, saya tahu bahwa bagi banyak orang ini merupakan pertandingan yang spesial, derby dan salah satu laga terbesar di Indonesia. Semuanya menunggu laga ini dan menganggap ini adalah laga yang sangat penting,"
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Ditambah lagi, kata pria asal Kroasia tersebut, duel ini juga akan sulit diprediksi layaknya laga derbi di benua manapun.
Meski dengan segala keterbatasannya dalam beberapa pertandingan terakhir, Bojan Hodak yakin tim Persija akan menurunkan skuat terbaiknya demi menjaga marwah di hadapan pendukungnya sendiri.
"Tapi dari sisi saya, ini hanya sebuah laga dan sama-sama diganjar dengan tiga poin. Jadi ini akan menjadi laga yang sulit, Persija punya skuat yang bagus, terorganisir dengan baik,"
Bojan Hodak juga sadar Persija juga akan mengubah moral bertandingnya di laga ini.
Namun Persib juga akan tetap tampil maksimal dengan modal kepercayaan diri setelah berhasil mempertahankan tren positif dalam dua laga sebelumnya.
Baca Juga : Akan Head to Head dengan Riko Simanjuntak, Kakang Rudianto Tetap Tenang
"Mungkin di beberapa laga terakhir mereka bermasalah dengan penyelesaian akhir, mereka memiliki peluang tetapi finishing mereka belum maksimal."
"Jadi saya harap, kami bisa memaksimalkan kondisi kepercayaan diri dari dua laga sebelumnya usai mendapatkan hasil positif," tutupnya.**
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Raffy Faraz | Editor: Helmi M Permana