REPUBLIK BOBOTOH - Nama winger lincah Persib Bandung, Febri Hariyadi kembali menghilang dalam beberapa pertandingan ke belakang. Banyak pihak mempertanyakan soal kondisi dari pemain sayap berusia 27 tahun tersebut.
Dokter tim Persib Bandung, M. Rafi Ghani menjelaskan bahwa pemain bernomor punggung 13 itu sedang jalani masa pemulihan cedera.
Cedera tersebut didapat Febri Hariyadi pada beberapa pekan lalu saat berlatih di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung.
Baca Juga : Persib Punya Segudang Modal untuk Permalukan Persikabo, Klok: Saya Merasa Lapar!
"Cedera awalnya ada keluhan pada saat latihan di Stadion GBLA, nah setelah itu kita istirahatkan," ujar Rafi Ghani kepada awak media pada Rabu, 13 September 2023.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Belum lama ini kata Rafi Ghani, Febri Hadiyadi sempat melakukan pemeriksaan medis. Hasilnya ada masalah pada bagian paha kanan dalam dari Febri Hariyadi sehingga harus absen dalam beberapa pekan ke depan.
"Untuk Febri memang kemarin sama sama dengan Beckham kita lakukan pemeriksaan MRI."
"Dari hasil MRI ada sedikit masalah di bagian paha kanan bagian dalam, sepertinya untuk Febri masih butuh beberapa minggu ke depan proses pemulihan, dan kita akan konsulkan dengan dokter yang lebih kompeten untuk menangani Febri," imbuhnya.
Untuk saat ini, Febri Hariyadi masih menjalani terapi dan program pemulihan cedera. Rafi Ghani berharap, Febri Hariyadi bisa segera pulih dari cedera sehingga dapat bergabung bersama teman-temannya.
Baca Juga : Bojan Hodak Menanti Kedatangan Pemain Timnas Filipina
"Kalau untuk penyembuhan kan banyak faktor yang mendukung tapi kalau dari lihat hasil MRI kemungkinan Beckham akan cepat pulih daripada Febri."
"Kita terapi tapi setelah menjalani proses terapi ternyata saat ada aktivitas yang ditinggikan sedikit masih ada keluhan, kita lakukan pemeriksaan lebih lanjut." tutup Rafi Ghani.**
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Raffy Faraz | Editor: Helmi M Permana