Prediksi Pertandingan Dewa United vs Persib Bandung

Prediksi Pertandingan Dewa United vs Persib Bandung

REPUBLIKBOBOTOH.COM - Duel Dewa United vs Persib Bandung diprediksi akan berjalan alot. Kedua tim sama-sama memiliki kualitas pemain luar biasa. Namun Dewa United sedikit diuntungkan setelah akan bermain di hadapan pendukungnya.

Persib Bandung bersiap menghadapi pertandingan selanjutnya menghadapi Dewa United FC pada pekan ke-20 Liga 1 musim 2023/2024 di Stadion Indomilk Arena, Minggu, 26 November 2023, pukul 19.00 WIB.

Persib dan Dewa United dalam performa yang kontradiktif, di mana Maung Bandung tidak terkalahkan dalam 12 laga terakhir.

Sedangkan Tangsel Warriors, julukan Dewa United, dalam tiga laga terakhir mereka dua kali menelan kekalahan dari Borneo FC dan Arema FC serta imbang kontra PSM Makassar.

Baca Juga : Persib vs Dewa United FC, Nick Kuipers Siap Awasi Pergerakan Ricky Kambuaya


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Tetapi, hasil pertandingan pada pertemuan pertama di Bandung yang berakhir imbang dengan skor 2-2 bisa menjadi pelajaran untuk Persib untuk tidak meremehkan Dewa United.

Secara kolektivitas tim, Dewa United, faktanya merupakan tim yang tangguh di bawah besutan pelatih asal Belanda, Jan Olde Riekerink. Dewa United pun beberapa kali membuktikan sebagai tim yang kerap mengejutkan tim-tim besar.

Contohnya Madura United dan Persija Jakarta pernah merasakan amukan dari Alex Martins dan kolega. Madura United dihajar 1-4 di Bangkalan, sementara Persija takluk 2-0 di Indomilk Arena.

Persib Bandung sendiri kini menempati posisi 3 di tabel klasemen sementara dengan koleksi 35 poin. Persib akan tampil habis-habisan untuk bisa meraih poin dan merebut kembali posisi runner up yang kini diduduki Bali United dengan 36 poin.

Selain itu, tim asuhan Bojan Hodak juga ingin mempertahankan rekor 13 laga tak terkalahkan saat ini yang masih terjaga usai di laga terakhir bermain imbang dengan Arema FC 2-2.

Di sisi tuan rumah, Dewa United saat ini berada di posisi 11 klasemen sementara dengan koleksi 25 poin. Bermain di kandang menjadi kesempatan bagi klub asal Tangerang itu meraih poin penuh.

Baca Juga : Persib Waspadai Permainan Dewa United FC, Bojan Hodak: Bisa Tiba-tiba Berbahaya

Namun laga ini akan berjalan cukup berat dimana dilangsungkan tanpa adanya suporter yang biasanya memberikan dukungan kepada tim tuan rumah.

Prediksi Susunan Pemain

Dewa United: Sonny Ricardo, Agung Mannan, Henhen Herdiana, Nasir, Risto Mitrevski, Dimitrios Kolovos, Ricki kambuaya, Theo Fillo, Alex Martins, Egy Maulana, Majed Osmas.

Persib Bandung: Teja Paku Alam, Victor Igbonefo, Nick Kuipers, Alberto Rodriguez, Daisuke Sato, Marc Klok, Beckham Putra, Levy Madinda, Edo Febriansyah, David da Silva, Ciro Alves.

Head To Head

14-12-22 Dewa United vs Persib Bandung 1-1

20-03-23 Persib Bandung vs Dewa United 2-1

14-07-23 Persib Bandung vs Dewa United 2-2.

5 Pertandingan Terakhir Dewa United

06-10-23 Dewa United vs PSS Sleman 3-1

22-10-23 Madura United vs Dewa United 1-4

28-10-23 Borneo FC bs Dewa United 3-1

02-11-23 Arema FC vs Dewa United 2-1

12-11-23 Dewa United vs PSM Makassar 1-1.

Pertandingan Terakhir Persib Bandung

07-10-23 Persebaya Surabaya vs Persib Bandung 2-3

21-10-23 Borneo FC vs Persib Bandung 1-1

28-10-23 Persib Bandung vs PSS Sleman 4-1

01-11-23 Madura United vs Persib Bandung 0-1

08-11-23 Persib Bandung vs Arema FC 2-2.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: Daddy

Piksi

Berita Terkini