TERPOPULER: Persib Pulangkan Henhen? Kakang Rudianto Tetap di Persib hingga Bojan Hodak Cari Striker Lokal

TERPOPULER: Persib Pulangkan Henhen? Kakang Rudianto Tetap di Persib hingga Bojan Hodak Cari Striker Lokal Henhen Herdiana. (Kris Andieka/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Berikut ini rangkuman berita-berita Persib Bandung yang menarik perhatian pembaca REPUBLIKBOBOTOH.COM hari ini, Sabtu 24 November 2023:

1. Persib Lepas Robi Darwis, Pulangkan Henhen?

Persib Bandung dikabarkan telah mencapai kesepakatan dengan Dewa United terkait proses 'tukar guling' pemain di masa akhir jendela transfer paruh musim.

Dari rumor yang beredar, termasuk di media sosial, Persib kabarnya bakal melepas Robi Darwis ke Dewa United dan memulangkan Henhen Herdiana yang sejak awal musim lalu dipinjamkan ke Dewa United.

Persib dikabarkan meminta Dewa United mengembalikan Henhen yang sebenarnya dipinjam hingga akhir musim. Sebagai kompensasinya, Persib melepas Robi Darwis juga status pinjaman.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Namun hingga berita ini dipublikasikan belum diperoleh konfirmasi dari manajemen Persib terkait kesepakatan 'pertukaran' pemain dengan Dewa United.

2. Kakang Rudianto Pastikan Tetap Bersama Persib

Bek muda potensial Persib Bandung, Kakang Rudianto, memastikan tetap akan bersama Maung Bandung dan menghormati kontrak yang sudah disepakati.

Hal itu disampaikan Kakang menjawab pertanyaan soal kemungkinan dirinya dibidik olh klub lain di bursa transfer pemain paruh musim Liga 1 2023/2024.

Kakang sendiri mengaku memiliki kontrak cukup panjang di Persib dan dia akan menghormati kesepakatan yang sudah dijalin dengan Maung Bandung.

"Engga ada sih, karena kontrak panjang," kata Kakang, Jumat 24 November 2023.

3. Bojan Hodak Mulai Cari Striker Lokal

Asisten pelatih Persib, Goran Paulic mengungkapkan pelatih Bojan Hodak akan memantau langsung para striker Akademi Persib.

Selama ini, Persib memang memasukan beberapa pemain muda untuk ikut berlatih besama tim Persib senior, namun untuk posisi tengah dan belakang.

"Mungkin nanti di masa jeda atau di bulan Desember, Coach Bojan dan saya akan memantau beberapa pemain muda. Sejauh ini yang mengikuti latihan itu memang bukan striker, kebanyakan hanya gelandang dan wing back," kata Goran dilansir melalui laman resmi Persib.

Pencarian striker muda dikatakan Goran, untuk menghindari ketergantungan Persib terhadap striker utama yakni David da Silva dan Ciro Alves.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: Daddy

Piksi

Berita Terkini