Sedihnya Perasaan Risto Mitrevski setelah Dewa United Dibantai Persib

Sedihnya Perasaan Risto Mitrevski setelah Dewa United Dibantai Persib Risto Mitrevski. (MO Dewa United)

REPUBLIK BOBOTOH - Kapten Dewa United FC, Risto Mitrevski, tidak bisa menyembunyikan perasaan sedihnya setelah Tangsel Warriors dibantai Persib Bandung.

Dewa United menelan kekalahan telak 1-5 dari Persib Bandung dan itu menjadi mimpi buruk bagi Risto Mitrevski dan kawan-kawan.

Di laga tersebut, Risto Mitrevski mencetak satu-satunya gol Dewa United lewat tendangan penalti pada menit 88. Tetapi gol tersebut tak banyak menolong timnya dari kekalahan.

Baca Juga : Pengumuman Persib Bikin Bobotoh Sakit Hati, Singgung Nama Suchao Nutnum

"Ini kekalahan yang menyedihkan bagi kami karena skor 5-1," ujar bek asal Makedonia Utara berusia 32 tahun itu.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Menurut Risto, dua gol Persib di babak pertama yang dicetak Ciro Alves cukup berdampak besar dan dia memandangnya sebagai hukuman atas kesalahan yang dibuat.

"Karena seperti pelatih katakan kami berhasil mengontrol pertandingan dan kita kebobolan dua gol dari kesalahan kita dari lawan persib yang menghukum kita dengan sedikitnya peluang yang kita punya," ujar Risto.

Awalnya Risto dan kawan-kawan berharap situasi menjadi lebih baik di babak kedua dengan sejumlah perubahan. Tetapi kenyataannya Dewa United malah makin bubuk karena Persib mencetak tiga gol tambahan.

Baca Juga : Persib Torehkan 13 Laga Unbeaten, Bojan Hodak pun Bingung

"Dengan perubahan di babak kedua kita kira akan semakin banyak peluang untuk kita tapi tidak berhasil. Itulah sepak bola, apapun bisa terjadi," ujarnya.

"Kita akan lupakan kekalahan ini dan konsentrasi lagi untuk laga selanjutnya. Kerja lebih keras untuk mengambil tiga poin di laga tandang," tuntasnya.

Di pertandingan selanjutnya Dewa United akan menyambangi markas Persik Kediri, Stadion Brawijaya, pada Sabtu 2 Desember 2023.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: Dadi M

Piksi

Berita Terkini