Kabar Terbaru dari Robi Darwis Setelah Gabung Dewa United

Kabar Terbaru dari Robi Darwis Setelah Gabung Dewa United Robi Darwis saat menjalani latihan perananya bersama Dewa United. (Liga Indonesia Baru)

REPUBLIKBOBOTOH.COM - Kabar terbaru datang dari pemain Persib Bandung Robi Darwis yang dipinjamkan ke tim Dewa United, sebagai 'alat pertukaran' demi mendapatkan kembali Henhen Herdiana.

Robi Darwis yang kini menjadi penggawa anyar Dewa United FC semakin termotivasi untuk memberikan kontribusi lebih kepada klub barunya itu.

Bahkan, Robi nampaknya sudah tidak sabar untuk memulai petualangan barunya di klub asuhan Jan Olde Riekerink ini pada Kompetisi Liga 1 2023/24.

Baca Juga : TERPOPULER: Foto-foto Latihan 3 Pemain Anyar, Henhen Terkejut Keputusan Persib Hingga Bicara Perbedaan Bojan dan Luis Milla

Robi mengaku sangat senang bisa menjadi bagian baru dari skuat Dewa United dengan beberapa alasan yang ia ungkapkan.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Tentunya saya antusias bergabung dengan Dewa United FC. Tim ini selain memiliki fasilitas yang bagus, juga punya materi pemain yang berkualitas," kata Robi Darwis dilansir melalui laman resmi Liga Indonesia Baru.

Lebih lanjut, Robi juga berharap bila kehadirannya di skuat Dewa United bisa berpengaruh terhadap peringkat tim di klasemen sementara.

"Ya, saya tahu sekarang Dewa United masih ada di papan tengah. Tapi saya pribadi berharap bisa berkontribusi sehingga posisi tim di klasemen bisa lebih baik," ujar Robi.

Baca Juga : Henhen Mengaku Terkejut dengan Keputusan Persib

Disinggung soal peluangnya menjalani debut saat laga kontra tuan rumah Persik Kediri hari Sabtu (2/12) mendatang, Robi pun menyerahkan semuanya kepada tim pelatih.

"Kalau soal debut, saya tentunya punya keinginan untuk bermain di pertandingan nanti (melawan Persik). Tapi semua keputusan ada di tangan pelatih," ungkap penggawa timnas Indonesia U23 di ajang Asian Games 2023 ini.

"Tugas saya sekarang bagaimana mempersiapkan fisik dan juga mental. Yang pasti saya siap memberikan yang terbaik ketika dipercaya," tutupnya.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: Daddy

Piksi

Berita Terkini