REPUBLIKBOBOTOH.COM - Kompetisi Liga 1 musim 2023-2024 kembali memasuki masa rehat selama sekira tiga pekan, karena ada agenda Pemilu 2024.
Kompetisi Liga 1 2023-2024 sendiri akan kembali bergulir pada Kamis 22 Februari 2024, yang dibuka dua pertandingan yakni Bhayangkara FC vs PSS Sleman dan Persikabo 1973 vs Borneo FC.
Sedangkan tim kesayangan bobotoh, Persib Bandung akan melakoni laga tandang menghadapi Barito Putera yang digelar pada Jumat 23 Februari 2024.
Persib dalam situasi tidak menguntungkan karena melewati empat pertandingan tanpa kemenangan yang membuat bobotoh kian khawatir dengan nasib Maung Bandung.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Duel Barito Putera vs Persib Bandung sendiri dipastikan akan digelar di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta pada pukul 19.00 WIB.
Barito Putera terpaksa harus memainkan sisa laga kandang mereka musim ini di luar Kalimantan Selatan karena Stadion Demang Lehman dan Stadion 17 Mei Banjarmasin sedang direnovasi.
Baca Juga : Venue Laga Barito Putera vs Persib Dipindahkan ke Jogja? Ini Penyebabnya
Pekan 25 Liga 1 2023-2024, juga menyuguhkan pertandingan menarik lainnya yakni duel antara juara bertahan PSM Makassar menghadapi Bali United.
Berikut jadwal lengkap pekan ke-25 Liga 1 2023-2024:
Kamis, 22 Februari 2024
15.00 WIB - Persikabo 1973 vs Borneo FC (Live Indosiar dan Streaming Vidio)
15.00 WIB - Bhayangkara FC vs PSS Sleman (Streaming Vidio)
19.00 WIB - Persija Jakarta vs Madura United (Live Indosiar dan Streaming Vidio)
19.00 WIB - RANS Nusantara FC vs Arema FC (Streaming Vidio)
Jumat, 23 Februari 2024
15.00 WIB - Persita Tangerang vs Persebaya Surabaya (Live Indosiar dan Streaming Vidio)
15.00 WIB - PSIS Semarang vs Dewa United FC (Streaming Vidio)
19.00 WIB - Barito Putera vs PERSIB Bandung (Live Indosiar dan Streaming Vidio)
Sabtu, 24 Februari 2024
15.00 WIB - Persis Solo vs Persik Kediri (Live Indosiar dan Streaming Vidio)
19.00 WIB - PSM Makassar vs Bali United (Live Indosiar dan Streaming Vidio)
Catatan: Jadwal pertandingan dan siaran langsung tv sewaktu-waktu bisa berubah.**
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: M Taufik