Ini Alasan Bojan Hodak Menarik Keluar Kakang Rudianto yang Tampil Baik

Ini Alasan Bojan Hodak Menarik Keluar Kakang Rudianto yang Tampil Baik Kakang Rudianto (tengah). (Adam Husein/REPUBLIKBOBOTOH.COM)

REPUBLIKBOBOTOH.COM - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak buka suara terkait keputusannya mengganti Kakang Rudianto dengan Victor Igbonefo saat menghadapi PSIS Semarang.

Bojan Hodak mengatakan ada dua pertimbangan untuk menarik Kakang Rudianto dalam laga yang digelar di Stadion si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung pada Selasa malam 27 Februari 2024 tersebut. 

Alasan pertama ialah Kakang sudah mendapatkan kartu kuning di babak pertama. Ditambah lagi bek asal Cianjur itu juga mengalami keram pada ototnya, sehingga ia tak ingin mengambil risiko.

Baca Juga : Jadwal RANS vs Persib di Pekan 27 Liga 1: Venue, Kick Off dan Jam Tayang TV

"Alasannya karena Kakang terkena kartu kuning dan sedikit merasa kram di ototnya sehingga saya tidak mau mengambil risiko," ujar Bojan kepada awak media.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Namun pertimbangan yang paling utama ialah, soal kartu kuning. Ia khawatir kartu kuning yang didapat Kakang jadi celah untuk lawan untuk mencecar sisi pertahanannya.

"Alasan besarnya karena dia sudah mendapat kartu kuning. Tapi Kakang bermain dengan bagus di babak pertama dan saya tidak merasa dia melakukan kesalahan," kata Bojan.

Baca Juga : Terbukti Bertuah, Bojan Hodak Merasa Nyaman dengan Stadion Jalak Harupat

Tak lupa, ia juga memuji kinerja Victor Igbonefo yang mampu bermain sangat disiplin untuk menggantikan Kakang. Baginya semua pemain yang turun dari bench pemain juga bisa tampil sangat baik.

"Papa (Igbonefo) juga bermain bagus di babak kedua. Pada akhirnya, saya senang karena semuanya bermain dengan sangat bagus," tutupnya.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini