Persib Larang Bobotoh Datang ke Madura, Tunggu di Bandung Bawa Trofi Juara Rayakan Bersama

Persib Larang Bobotoh Datang ke Madura, Tunggu di Bandung Bawa Trofi Juara Rayakan Bersama Bobotoh di Stadion Si Jalak Harupat. (Adam Husein/REPUBLIKBOBOTOH.COM)

RBCOM - Animo Bobotoh sangat besar dalam mendukung Persib Bandung yang sedang berjuang meraih trofi juara Liga 1 2023/2024.

Dukungan tersebut seperti terlihat pada laga leg pertama Final Championship Series Liga 1 2023/2024 saat Persib mengalahkan Madura United dengan skor 3-0 di Stadion si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Minggu 26 Mei 2024.

Kini Persib Bandung akan melakoni leg kedua final di markas Madura United, Stadion Gelora Bangkalan, Jumat, 31 Mei 2024.

Namun, Regulasi Liga 1 2023/2024 tetap melarang suporter tamu untuk datang, termasuk pertandingan final.

Baca Juga : Ini Permintaan Bobotoh Untuk Pemain Persib di Laga Leg Dua Final Melawan Madura United


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Diberitakan laman resmi Persib, melalui surat bernomor 073/PANPEL/LIGA1/V/2024, Panitia Pelaksana Pertandingan Madura United menegaskan larangan kehadiran suporter PERSIB.

Selain Pasal 4 ayat 7 Regulasi Liga 1 2023/2024 dan Pasal 141 Kode Disiplin PSSI Tahun 2023, larangan kehadiran suporter Persib pun dikuatkan dalam Rapat Koordinasi Pengamanan (Rakorpam) pertandingan leg kedua final di Mapolda Jatim, Senin, 27 Mei 2024.

Karena itu, Persib meminta Bobotoh bisa memahami larangan kehadiran suporter tamu itu dengan tidak memaksakan datang ke Stadion Gelora Bangkalan.

"Wayahna, Bobotoh. Kita beri dukungan dan doa jarak jauh saja agar Persib bisa mengamankan gelar juara tahun ini," kata Vice President of Operational PT Persib Bandung Bermartabat, Andang Ruhiat.

Untuk menyalurkan dukungan, Andang meminta Bobotoh untuk menghadiri spot-spot nonton bareng terdekat, baik yang diadakan oleh Persib, instansi pemerintah dan swasta, kafe, resto, bioskop, dan tempat-tempat lainnya.

Baca Juga : TERPOPULER: Dirigen VPC Dapat Pesan dari MU, DDS Dapat Pujian dari Pebasket hingga Ribuan Bobotoh Serbu Stadion Sidolig

"Mari beri dukungan dan doa di rumah atau lokasi nonton bareng saja. Kita doakan dari jauh Persib bisa menang lagi dan pulang membawa trofi juara untuk kita sambut bareng-bareng di Bandung," kata Andang.

Andang mengingatkan, tindakan memaksakan diri datang ke Stadion Bangkalan dipastikan bakal berdampak sanksi buat klub dan Bobotoh sendiri.

"Saya kira, kita punya satu tujuan yang sama untuk musim ini. Jadi mari beri dukungan terbaik buat Persib di laga kandang, tidak saat tandang," ucapnya.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: Daddy

Piksi

Berita Terkini