Selain Persib, Ini Daftar Tim yang Sudah Lolos ke Fase Grup AFC Champions League Two 2024-2025

Selain Persib, Ini Daftar Tim yang Sudah Lolos ke Fase Grup AFC Champions League Two 2024-2025 AFC Champions League Two. (the-afc.com)

RBCOM - Persib Bandung dipastikan lolos langsung ke fase grup AFC Champions League Two musim 2024-2025 tanpa harus melewati play-off setelah wakil Korea Utara dicoret.

Persib akan bertarung di fase grup menghadapi tim-tim yang berada di wilayah timur Asia, yang meliputi negara-negara di kawasan Asian Tenggara atau ASEAN dan Asia Timur.

Total ada 32 tim yang akan berlaga di babak fase grup AFC Champions League Two 2024-2025 dan dibagi ke dalam 8 grup. Di mana 16 tim yang merupakan juara dan runner up masing-masing grup berhak lolos ke fase knockout.

Baca Juga : Brasil dan Argentina Jadi Andalah Beckham Putra di Copa America

Drawing atau undian pembagian grup AFC Champions League Two 2024-2025 sendiri akan dilaksanakan pada 16 Agustus 2024 mendatang.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Matchday pertama fase grup AFC Champions League Two 2024-2025 akan digelar pada 17-19 September 2024 mendatang.

Baca Juga : Akademi Persib Borong Gelar Juara

Berikut daftar tim di fase grup AFC Champions League Two 2024-2025:

Wilayah Timur Asia

1. PERSIB Bandung (Indonesia)

2. Sanfrecce Hiroshima (Jepang)

3. Jeonbuk Hyundai Motors (Korea Selatan)

4. Zhejiang FC (China)

5. Port FC (Thailand)

6. Sydney FC (Australia)

7. Selangor FC (Malaysia)

8. Thep Xanh Nam Dinh FC (Vietnam)

9. - (Juara Piala Vietnam 2023-2024)

10. Lee Man FC (Hong Kong)

11. Eastern AA (Hong Kong)

12. - (Juara Liga Filipina 2024)

13. Kaya FC (Filipina)

14. Lion City Sailors FC (Singapura)

15. Tampines Rovers (Singapura)

16. Shandong Taishan/Bangkok United (tim yang kalah di play-off AFC Champions League Elite 2024-2025)

Wilayah Barat Asia

1. Sharjah FC (Uni Emirat Arab)

2. Al-Taawoun (Arab Saudi)

3. Al-Wakrah (Qatar)

4. Tractor (Iran)

5. FC Nasaf (Uzbekistan)

6. - (Juara FA Cup Irak 2023-2024)

7. Istiklol (Tajikistan)

8. Ravshan Kulob (Tajikistan)

9. Mohun Bagan SG (India)

10. Al-Khadiya (Bahrain)

11. Sepahan/Shabab Al-Ahli (tim yang kalah di kualifikasi AFC Champions League Elite 2024-2025)

12. - (tim yang kalah di play-off AFC Champions League Elite 2024-2025)

13. Al-Hussein Irbid (Yordania)

14. - (juara FA Cup Yordania 2023-2024)

15. Pemenang Play-off East Bengal (India) vs Altyn Asyr (Turkmenistan)

16. Pemenang Play-off Al-Ahli (Bahrain) vs Al-Kuwait (Kuwait).***

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini