Persib Putri Jalani TC di Ciamis, Ini Yang Diharapkan Iwan Bastian

Persib Putri Jalani TC di Ciamis, Ini Yang Diharapkan Iwan Bastian Persib Putri juara Piala Pertiwi Regional Jabar. (MO Persib)

REPUBLIK BOBOTOH - Persib Putri sukses mewakili Jawa Barat di ajang Piala Pertiwi 2022 yang akan digelar di Bandung pada Jumat, 18 Maret 2022.

Di ajang Nasional, Persib Putri berada di Grup A bersama 4 tim perwakilan provinsi lainnya, yakni Papua, Jawa Tengah, Kalimantan Tengah, Bangka Belitung. Sebelumnya di zona regional, Persib Putri sukses meraih gelar juara.

Sebagai langkah persiapan, Persib Putri menggelar pemusatan latihan di Ciamis untuk meningkatkan kualitas timnya.

Baca Juga: Ketua PSSI Mengonfirmasi Pemanggilan Marc Klok oleh Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia

Pelatih Persib Putri, Iwan Bastian menjelaskan pemusatan latihan kali ini digelar selama dua pekan. Setiap harinya, sesi latihan dilaksanakana selama dua kali.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Persiapannya kita latihan intens untuk saat ini latihan sehari dua kali, TC dengan latihan intens, di Ciamis. Dari hari Kamis, pekan kemarin. Persiaoan satu minggu dan kita sudah ada jadwal nasional buat 18 maret dan mengadakan TC," ujar Iwan Bastian saat dihubungi awak media, Ahad, 13 Maret 2022

Selama pemusatan latihan, Persib Putri juga memiliki beberapa agenda uji coba. Salah satunya agende uji coba tersebut digelar bersama tim satelit Persib, yakni Bandung United.

Dalam uji coba tersebut, Iwan bukan mencari kemenangan, melainkan meninjau kekompakan timnya.

"Persiapan dari pagi kita ada uji coba dengan satu lingkup di Bandung United, kita lihat di situ bukan menangnya tapi saya lihat chemistrynya lebih bagus lagi," tutur Iwan Bastian.

Baca Juga: Bruno Cantanhede Mulai Subur, Masih Berharap Ciro Alves ke Persib?

Baca Juga: Bulan Depan, Marc Klok Tinggalkan Persib, Ini Penyebabnya

Iwan Bastian menuturkan, timnya masih memiliki banyak kekurangan saat tampil di zona regional.

"Kesatu chemistry, kedua kita melihat finishing touch, setelah beres regional kita beres 1 minggu ya kita mulai meningkatkan fisik juga," tutup pelatih yang akrab disapa Ibas.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini