REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih Persib, Robert Alberts beberkan alasannya tak menghadiri sesi latihan pada Selasa, 19 Juli 2022 di Stadion Sidolig, Kota Bandung.
Pelatih asal Belanda itu mengatakan, dirinya harus melakukan pemeriksaan jantung di salah satu rumah sakit di Bandung.
Meski tak memimpin anak asuhnya berlatih, Robert Alberts menilai timnya tetap berlatih secara baik. Hal itu dilihat dari video latihan serta motivasi pemain yang terus meningkat.
Baca Juga : Terkait Isu Keamanan di GBLA saat Laga Persib, Begini Kata Polda Jabar
"Ya saya melakukan pemeriksaan di rumah sakit kemarin. Sedangkan untuk latihan berjalan dengan bagus, saya melihatnya di video, intensitasnya berlangsung dengan bagus. Mereka terlihat bagus," ucap Robert kepada awak media di Graha Persib, Kota Bandung pada Rabu, 20 Juli 2022.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Tak hanya motivasi, pelatih asal Belanda itu menyampaikan kabar baik terkait cedera dari Ciro Alves.
Ia menjelaskan progres pemulihan cedera penyerang asal Brasil itu berada di jalur positif dan memerlukan pemulihan selama beberapa pekan ke depan.
"Kami juga mendapat kabar positif bahwa proses pemulihan Ciro ada di jalur yang tepat. Kami memprediksi proses pemulihannya selama satu bulan hingga enam pekan dan berjalan di jalur yang tepat dan itu positif," tambahnya.
Sedangkan untuk Nick Kuipers dan David da Silva, pelatih berusia 68 tahun itu mengatakan keduanya juga menunjukan progres yang baik. Hal itu dibuktikan keduanya yang mampu melewati serangkaian tes dalam sesi latihan.
Baca Juga : Selain I Made Wirawan, PSIS Sempat Ngebet Datangkan Kiper Persebaya
"Ya mereka sudah melewati tes kemarin, kami melakukan tes khusus dan mereka kemarin sudah bisa mengikuti latihan. Mereka sudah dinyatakan bersih (dari cedera)," tutup Robert Alberts.**
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Raffy Faraz | Editor: Helmi M Permana