Pertandingan Kandang Persib Hanya Bisa Disaksikan 28 Ribu Penonton

Pertandingan Kandang Persib Hanya Bisa Disaksikan 28 Ribu Penonton Ilustrasi, bobotoh saat menyaksikan pertandingan Persib vs Bali United turnamen Piala Presiden 2022 di Stadion GBLA. (Adam Husein/REPUBLIKBOBOTOH.COM)

REPUBLIK BOBOTOH - Pertandingan kandang Persib Bandung di kompetisi Liga 1 2022 hanya bisa disaksikan langsung oleh 28 ribu penonton.

Termasuk saat menjamu Madura United di pekan kedua yang berlangsung di Stadion GBLA, Sabtu 30 Juli 2022.

Pertandingan tersebut hanya boleh disaksikan oleh 75 persen penonton dari kapasitas total stadion yang berjumlah 38 ribu.

Baca Juga : Beckham Putra dan Henhen Tambah Daftar Pemain Persib yang Absen Lawan Madura United?

"Berdasarkan arahan dari pihak kepolisian, PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB), pertandingan kandang Persib hanya bisa dihadiri penonton dengan jumlah maksimal 75 persen dari kapasitas total stadion."


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Artinya, sebanyak 28 ribu penonton bisa menyaksikan pertandingan dari bangku tribun stadion GBLA," demikian pernyataan Persib dalam wesbite-nya.

Karena adanya pembatasan jumlah penonton, panpel Persib pun hanya menjual tiket dengan lima kategori saja dan seluruhnya hanya terpusat di tribun bawah GBLA.

Untuk harga, tiket pertandingan Persib termurah dipatok dengan harga Rp70 ribu dan harga tertinggi Rp200 ribu.**

Baca Juga : Dibuka Pukul 07.00 WIB, Ini Lokasi Penukaran Tiket Persib vs Madura United

Berikut ini adalah daftar harganya:

1. VIP Bagian Bawah Rp. 200.000

2. Samping Barat dan Selatan Bagian Bawah Rp. 100.000

3. Samping Barat dan Utara Bagian Bawah Rp. 100.000

4. Timur Bagian Bawah Rp. 70.000

5. Selatan Bagian Bawah Rp. 70.000

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini