TERPOPULER: 3 Pemain Bersiap 'Tinggalkan' Persib Hingga Kata Presiden Stand Up Indo Soal Islan Viking-Jakmania

TERPOPULER: 3 Pemain Bersiap 'Tinggalkan' Persib Hingga Kata Presiden Stand Up Indo Soal Islan Viking-Jakmania Logo Persib. (Republik Bobotoh/Adam Husein)

REPUBLIK BOBOTOH - Selamat Pagi, Bobotoh! Tim redaksi REPUBLIKBOBOTOH.COM (RBCOM) menyuguhkan rangkuman tiga berita paling populer yang terjadi pada Kamis 6 Oktober 2022.

Tiga pemain tengah bersiap untuk 'meninggalkan' Persib Bandung.

Kabar lainnya soal perwakilan bobotoh dan Jakmania pergi bersama ke Malang hingga kabar islah Viking-Jakmania yang menjadi perhatian Presiden Stand Up Indo, Adjis Doaibu.

Berikut rangkuman tiga berita tersebut:

1. 3 Pemain Bersiap 'Tinggalkan' Persib


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Robi Darwis, Kakang Rudianto dan Ferdiansyah dipastikan harus meninggalkan Persib Bandung dalam waktu dekat.

Ketiga pemain muda Persib itu, mendapat panggilan dari pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong untuk menjalani pemusatan latihan bersama skuad U-20 di Jakarta pada 8-10 Oktober 2022.

Pemusatan latihan yang dilakukan Timnas Indonesia U-20 merupakan bagian dari persiapan menghadapi Piala Asia U-20 yang akan digelar di Uzbekistan pada bulan Maret 2023 mendatang.

2.Perwakilan Bobotoh dan Jakmania Berangkat Bersama-sama ke Malang

Hari ke hari, usai tragedi maut Stadion Kanjuruhan yang memakan ratusan korban jiwa, kabar baik soal perdamaian suporter di Indonesia semakin kencang terdengar.

Kali ini, salah satu komunitas bobotoh, Frontline Boys Club membagikan momen kebersamaan salah satu petinggi organisasinya, Tobias Ginanjar saat berfoto bersama Ketua Umum Jakmania, Diky Soemarno.

Foto tersebut diambil di Bandara jelang keberangkatan perwakilan bobotoh dan Jakmania ke Kota Malang.

3. Kata Presiden Stand Up Indo Adjis Doaibu Soal Kabar Islah Viking-Jakmania

Penuhnya timeline twitter dengan kabar perdamainan antar suporter, ternyata tak luput dari perhatian Presiden Stand Up Indo, Adjis Doaibu.

Ia mengaku telah mendengar kabar islah antara dua kelompok suporter yang sebelumnya mempunyai hubungan kurang harmonis, Jakmania-Viking/Bobotoh.

Adjis Doaibu berharap rencana tersebut bisa terwujud. Bahkan ia berangan-angan membuat acara battle standup Jakarta Bandung dengan sistem home-away.

Itulah ringkasan tiga berita terpopuler yang dirangkum redaksi REPUBLIKBOBOTOH.COM.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini