Dirut Baru LIB Diharapkan Bisa Pererat Komunikasi dengan Pemerintah Soal Nasib Kompetisi

Dirut Baru LIB Diharapkan Bisa Pererat Komunikasi dengan Pemerintah Soal Nasib Kompetisi Direktur Utama PT LIB, Ferry Paulus. (PSSI)

REPUBLIK BOBOTOH - Usai terpilih menjadi Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB) PSSI berharap, Ferry Paulus bisa segera berkomunikasi dengan pemerintah terkait nasib kompetisi.

Diketahui sebelumnya, Ferry Paulus resmi ditunjuk menjadi Direktur Utama PT LIB menggantikan Akhmad Hadian Lukita.

"Kami berharap, dengan beliau menjadi direktur utama, bisa melakukan komunikasi-komunikasi agar liga bisa bergulir kembali," harap Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan dikutip dari Antara.

Baca Juga : Fullback Persib Jagokan Argentina Berjaya di Piala Dunia 2022

LIB kata Mochamad Iriawan, tentunya tidak berjalan sendirian karena PSSI akan turut serta membantu dalam menjalin hubungan dengan pemerintah.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Kerjasama keduanya dilakukan untuk bisa kembali menggelar seluruh kompetisi di Indonesia usai dihentikan pasca tragedi Kanjuruhan yang memakan ratusan korban jiwa.

"Kami berharap pemerintah mengizinkan liga bergulir lagi karena banyak sekali yang menggantungkan hidup di ekosistem sepak bola," ujar mantan Kapolda Metro Jaya dan Jawa Barat tersebut.

Diberitakan sebelumnya, pemegang saham PT Liga Indonesia Baru (LIB) secara resmi menunjuk Ferry Paulus sebagai Direktur Utama yang baru.

Keputusan tersebut diambil pada Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Luar Biasa di The Sultan Hotel, Jakarta, Selasa 15 November 2022.

Agenda RUPS Luar Biasa itu sendiri dikuti oleh pemegang saham yakni PSSI dan para kontestan Liga 1, kecuali Persis Solo yang tidak hadir.

Baca Juga : Piala Dunia 2022: Komisaris Persib Pindah ke Lain Hati

Di sisi lain, perubahan juga ada di jajaran komisaris. Komisaris Utama tetap dijabat oleh Juni Rachman. Lalu, sebagai komisaris ada Yabes Tanuri, Ponaryo Astaman, Ardian Satya Negara dan Roofi Ardian.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini