Dua Pemain Persib Masuk 'Best XI of The Week' Pekan 21

Dua Pemain Persib Masuk 'Best XI of The Week' Pekan 21 Logo Liga 1. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - PT LIB melalui Tim Technical Study Group (TSG) kembali merilis nama-nama pemain dan pelatih yang masuk dalam Best XI of The Week pekan ke-21.

Dengan menggunakan formasi 3-5-2, Aji Santoso dari Persebaya Surabaya terpilih sebagai pelatih terbaik pekan ini.

Dalam daftar pemain yang disampaikan TSG, ada tiga anak asuh Aji Santoso yang masuk dalam Best of The Week pekan 21.

Baca Juga : Kapan Terakhir Kali Persib Main di Stadion Siliwangi?

Yang pertama adalah Ernando Ari untuk posisi penjaga gawang, lalu Leo Lelis, dan Alta Ballah.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Sementara Persib Bandung sebagai tim yang memuncaki klasemen sementara Liga 1 2022/2023, menyumbang dua pemain pilarnya.

Marc Klok dan David Da Silva masuk dalam Best XI Of The Week pekan 21 pilihan TGS.

Sekedar informasi, David Da Silva sendiri saat ini masih memuncaki top Skor Liga 1 2022/2023 dengan koleksi 16 gol.

Selanjutnya ada dua nama pemain dari PSM Makassar yakni Wiljan Pluim dan Yakob Sayuri.

Masukan nama Marc Klok dan Wiljan Pluim di lini tengah, mengingatkan kita pada duet keduanya saat masih membela PSM Makassar.

Sementara tiga pemain lainnya ada J Bustos dari Borneo FC, Kanu H dari Persis Solo, Risto Mitrevski dari Dewa United, dan Yenhen Bokhashvili dari PSS Sleman.

Baca Juga : Bos Persib Ungkap Kronologi Perekrutan Mario Fabiyo Londok

Best XI of The Week pekan ke-21 Liga 1 2022/2023:

Kiper: Ernando Ari (Persebaya)

Bek: Kanu H (Persis), Leo Lelis (Persebaya), Risto Mitrevski (Dewa United)

Tengah: Alta Ballah (Persebaya), Marc Klok (Persib), Wiljan Pluim (PSM), Yakob Sayuri (PSM), J Bustos (Borneo FC)

Depan: Yevhen Bokhashvili (PSS), David Da Silva (Persib).

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini