Sedang Berusaha Bangkit, Persib Minta Tolong Bobotoh Saat Jamu Persis

Sedang Berusaha Bangkit, Persib Minta Tolong Bobotoh Saat Jamu Persis Ilustrasi, Bobotoh saat menyaksikan pertandingan Persib. (Kris Andieka/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung ingin meraih hasil maksimal saat menjamu Persis Solo di Stadion Pakansari, Cibonong, Kabupaten Bogor, Selasa 4 April 2023.

Persib tak mau mengulang raihan negatif saat dihajar Persija Jakarta 2-0 di pekan tunda, Jumat 31 Maret 2023.

Untuk mewujudkan misi tiga poin yang diusung melawan Persis, Persib pun meminta bantuan kepada bobotoh untuk hadir langsung di stadion.

Baca Juga : Daftar Harga dan Cara Memesan Tiket Pertandingan Persib vs Persis Solo

Laga Persib vs Persis Solo ini sendiri dipastikan bisa disaksikan oleh bobotoh dengan jumlah terbatas setelah mendapat izin dari pihak kepolisian.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Semua elemen di tim mulai dari pemain, pelatih dan ofisial punya motivasi yang sangat besar untuk mempersembahkan kemenangan di pertandingan besok karena ingin membuat bobotoh bangga dan bahagia. Jadi, mari datang dan dukung Persib dari stadion," ungkap Direktur Persib, Teddy Tjahjono dikutip dari laman resmi klub.

Pertandingan Persib vs Persis akan digelar malam hari pukul 20.30 WIB dan disiarkan langsung oleh Indosiar.

Kemenangan ini tentunya akan membuat kans Persib keluar sebagai runner up lebih besar.

Persib saat ini masih menduduki peringkat 2 klasemen sementara Liga 1 202/2023, di bawah bayang-bayang Persija yang berada di posisi ketiga dengan raihan 57 poin.

"Tim sedang berusaha bangkit sehingga dukungan dari bobotoh akan sangat dibutuhkan."

Baca Juga : Daftar Pemain yang Absen di Laga Persib vs Persis Solo

"Tentunya dukungan itu adalah yang positif, dengan menjadi bobotoh anu bageur jeung someah ka batur dan tunduk kepada peraturan yang telah ditetapkan bersama," pungkas Teddy Tjahjono.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini